Deretan Artis Ini Memilih untuk Jadi Pelayan Tuhan, Siapa Saja?

Pierre Roland
Sumber :
  • IG @pierrerolandc

VIVA – Berawal dari berkarir di industri hiburan Tanah Air, sederet selebriti ini pun sudah memiliki nama yang populer di kalangan masyarakat.

Acha Sinaga Ungkap Menikahi Pelayan Tuhan Tidaklah Mudah

Di tengah perjalanan menjadi seorang entertainer, kebanyakan mereka merasakan adanya satu sisi kekosongan hati hingga mendapatkan panggilan rohani, lalu memfokuskan diri untuk mengikuti pelayanan.

Perubahan dalam hidup pun begitu terlihat hingga akhirnya mereka memutuskan untuk berfokus pada pelayanan hingga menjadi pendeta. Beberapa selebriti berikut ini mendedikasikan diri pada pelayanan dan menjadi pendeta. Siapa saja? Berikut rangkumannya, dikutip dari laman The Asian Parent, Selasa, 21 September 2021.

1. Raditya Oloan

Proses Bimbingan Pernikahan Stefan William dan Ria Andrews Diungkap Pendeta Jajang Kuntoro

Raditya Oloan

Photo :
  • Instagram

Sebelumnya, Raditya dikenal sebagai seorang anak band dan DJ lalu kemudian menikah dengan Joanna.  Ia banyak mengalami perubahan hidup menjadi sosok yang lebih religius. Dirinya pun menjadi aktif dalam berbagai kegiatan keagamaan, khususnya di akun Instagram. 

Netizen Penasaran Wajah Kekasih Baru Salmafina Sunan Usai Kandas dari Putra Pendeta

Dirinya berbagi ilmu dan firman Tuhan di media sosial pribadinya. Namun, Raditya kini telah meninggal dunia. Beberapa bulan silam, ia tutup usia setelah terinfeksi COVID-19 dan mengalami badai sitokin.

2. Tracy Trinita

Ia merupakan model sekaligus aktris peran Indonesia.Sejak 2006, Tracy terlihat semakin jarang ada di dunia hiburan. Ia pun memutuskan untuk belajar teologi di RZIM's Oxford Centre for Christian Apologetics (OCCA).

Tracy bergabung dalam RZIM, sebuah asosiasi Apologetik Kristen dari Ravi Zacharias. Dirinya disibukkan oleh berbagai kegiatan kegamaan dan pelayanan, salah satunya pengabar injil di International English Service (IES) Church.

3. Pierre Roland

Pesinetron yang begitu populer pada masanya, khususnya sinetron Gerhana juga menambah deretan artis lain yang mendekatkan diri pada Tuhan. 

Mengalami momen titik balik, ia pun memilih untuk menjadi seorang pelayan. Bahkan, dirinya kini terlihat tercatat menjadi seorang pendeta dan aktif di Bethany International Church Macau (BIC MAC).

Untuk mengetahui ulasan selengkapnya klik tautan ini.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya