Ditanya Pilih Suami Selingkuh atau Bangkrut, Ini Jawaban Ayu Dewi

Ayu Dewi
Sumber :
  • Instagram @mrsayudewi

VIVA – Ayu Dewi jadi bintang tamu dalam kanal YouTube Boy William. Boy menanyakan berbagai macam hal, salah satunya, harus memilih sang suami selingkuh atau bangkrut. Ayu Dewi memilih sang suami selingkuh daripada bangkrut.

Sri Mulyani Pamer Kinerja APBN 2024, Defisit Lebih Rendah dari Target

"Gue mendingan suami gue selingkuh," kata Ayu Dewi dalam video berjudul AYU DEWI: GAPAPA SUAMI GUE SELINGKUH BOY!. 

Ayu Dewi menikah dengan Regi Datau, seorang pengusaha yang juga teman SMP-nya pada 16 Juni 2012. Dari pernikahan tersebut mereka dikaruniai tiga orang anak. Lantas mengapa Ayu Dewi memilih hal tersebut? Baca artikel ini selanjutnya.

Viral! Tren 'No Buy 2025 Challenge" di Media Sosial, Begini Cara Mainnya

Menurut Ayu Dewi, jika sang suami selingkuh namun tidak bangkrut maka bisa meminta uang untuk belanja. Dengan melakukan hal itu, setidaknya Ayu Dewi bisa sejenak melupakan kesedihannya.

"Gue mendingan suami gue selingkuh karena kalau dia selingkuh, terus gak bangkrut minimal gue bisa minta duit terus , belanja, terus gue lupa sama sedihnya," ujar Ayu Dewi lalu tertawa.

Transaksi Diskon Belanja di Indonesia Aja 2024 Capai Rp 25,4 T, Airlangga: Efektif Gerakan Roda Ekonomi

Boy William ikut tertawa dengan pilihan Ayu Dewi tersebut. Ayu melanjutkan kata-katanya tersebut. Ia menyebut tidak ada jaminan sang pria tidak sleingkuh meski bangkrut.

"Kalau dia bangkrut belum tentu dia gak selingkuh, namanya cowok," ucap Ayu Dewi.

Lalu Ayu Dewi diminta Boy William untuk mengurutkan anak yang terfavorit. Ayu Dewi tidak bisa melakukan hal itu. Ia bisa mengurutkan antara suami dan anaknya. Ia memilih anak-anaknya lalu sang suami.

Kemudian Boy William kembali memberikan dua pilihan ke Ayu Dewi. Boy menanyakan, Ayu Dewi lebih memilih mana antara jatuh miskin atau ditinggal sang suami.

"Mendingan jatuh miskin, gue gak bisa kalau gak ada suami gue," ucap Ayu Dewi.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya