Baru Alami Pemalakan, Ucok Baba Tetap Fokus Kerja

Ucok Baba
Sumber :
  • IG @ucokk.baba

VIVA – Komedian Ucok Baba baru saja mengalami kejadian kurang menyenangkan. Kafe miliknya yang terletak di kawasan Depok, Jawa Barat dipalak oleh seorang lelaki. Pihak kepolisian bergerak cepat dan sempat mengamankan oknum tersebut. 

Sensasi Amerika di Denpasar? Ada di Kafe Tersembunyi Ini!

Meski mengalami kejadian tersebut, Ucok Baba terlihat tidak terlalu memikirkannya. Hal itu dilihat dari unggahan Ucok Baba bary-baru ini. Ia tetap fokus bekerja.

"Live @operavanjava membawakan lagu spanyol dari penyanyi “andrea bocelli “dg judul lagu “quizas , quizas , quizas “," tulis akun Instagram @ucokk.baba.

Jupri Dedengkot Preman, 16 Nama Diusulkan Jadi Pahlawan Nasional hingga Gibran Pimpin Upacara
Jupri Dedengkot Preman Pasar Tumpah Merdeka Dibekuk Polisi, Warga: Harus Dihukum Berat!

Hal ini senada dengan yang disampaikan oleh manajer Ucok Baba, Lolly. Menurutnya, Ucok Baba tidak terlalu memikirkan masalah tersebut. Ucok Baba lebih memilih bekerja daripad alarut dalam masalah tersebut.

"Kalau bang Ucok lebih memilih tidak fokus ke masalah itu. Karena beliau kan ada kerjaan juga," kata Lolly saat dihubungi wartawan Kamis, 12 Agustus 2021.

Pihak Ucok Baba berharap tidak akan ada kejadian serupa. Kali ini Ucok Baba telah memaafkan si pemalak tersebut. Diketahui, preman tersebut datang tiga kali. Pertama, preman tersebut memalak uang senilai Rp1,5 juta. Lalu untuk kedua kalinya ia tidak diberikan uang dan tidak dilayani. Yang ketiga kalinya, preman tersebut datang lagi dan mendapatkan uang sebesar Rp500 ribu.

Ucok Baba merasa risih, ia pun memberikan uang tersebut dengan harapan tidak lagi diganggu sama preman kampung tersebut. Kini, Ucok Baba mengambil hikmah dari kejadian tersebut.

"Ya bang Ucok mengambil hikmah, kesabarannya. Namanya masalah, kita kan enggak bisa menduga," ujar sang manajer.

Ucok Baba mendirikan kafe tersebut untuk membantu orang yang terkena PHK akibat pandemi corona. Ucok Baba rajin mengunggah aktifitas di kafe miliknya tersebut. Ia membuka usaha tersebut di Jalan Pala Bali No 23 Pondok Terong, Depok. Cafe Ucok Baba tersebut buka setiap hari kecuali Kamis.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya