Sindir Feed IG Dinkes Banten, dr. Tirta: Gambarnya Kepala Daerah Semua
- Instagram @dr.tirta
VIVA – Dokter relawan Tirta Mandira Hudhi atau akrab disapa dokter Tirta, menyentil beberapa pejabat dalam melakukan penanganan virus corona atau COVID-19. Kali ini, giliran Dinkes Provinsi Banten yang menjadi sorotan dokter nyentrik itu.
Dalam video bertajuk #suaratirta: IDE ABSURD SELAMA PANDEMI, yang diunggah di channel YouTube-nya, dokter Tirta menunjukkan beberapa feed Instagram, termasuk @dinkes_provbanten.
"Sekarang kita akan membahas hal-hal absurd yang dilakukan oleh beberapa pejabat kita dalam menangani COVID-19," ujarnya dalam Youtube Tirta PengPengPeng, dikutip VIVA, Sabt,u 17 Juli 2021.
Kemudian, dr. Tirta memamerkan sejumlah capture feed Instagram. Mulai dari Dinkes DKI, Dinkes Yogyakarta, Dinkes Jateng, Dinkes Jatim, dan juga Dinkes Provinsi Banten.
Setelah diperhatikan dengan seksama, ada suatu hal yang membuat dokter Tirta tergelitik.
"Dinkes Banten gambarnya kepala daerahnya semua. Tadi saya udah lihatin kan semua. Banten. Keren lho feed-nya rapi. Gambarnya kepala daerah, gubernur dan wagub. Jadi kalau liatnya rapi," kata dia.
Menurut dr. Tirta, feed Instagram @dinkes_provbanten paling 'rapi' dibanding yang lain. Bahkan, Tirta menobatkan foto-foto edukasi COVID-19 yang diunggah di Instagram Dinkes Provinsi Banten sebagai yang paling rapi.
"Ini paling rapi. Dinkes Prov Banten tu paling rapi. Rapi banget lho. Jadi kita nobatkan Dinkes Prov Banten ini foto feed Instagram edukasi COVID-19 nya paling rapi. Dicek ya. Rapi sekali poll," tuturnya.
Dokter Tirta membandingkan, Instagram Dinkes Provinsi Banten jauh lebih 'bagus' dibanding feed-feed Instagram dinkes dari provinsi lain.
"DKI, Jateng, Jogja, Jatim lewat semua. Paling bagus Prov Banten," pungkas dokter Tirta.