Meminta Maaf, Nia Ramadhani Siap Ikuti Proses Hukum

Nia Ramadhani.
Sumber :
  • Instagram @ramadhaniabakrie

VIVA Nia Ramadhani dan Ardi Bakrie akhirnya ikut hadir dalam jumpa pers yang digelar di Aula Polres Metro Jakarta Pusat, Sabtu, 10 Juli 2021. Dalam pernyataannya, Nia mengaku akan mengikuti proses hukum dengan baik.

Roy Marten dan Amstrong Sembiring Sepakat untuk Perjuangkan Hal Ini

"Sebagai warga negara yang baik, saya akan kooperatif dan mengikuti proses hukum yang berjalan," tuturnya.

Sementara itu, pihak kepolisian juga menegaskan bahwa tak ada yang istimewa di mata hukum. Terlebih, pihak terkait pun sudah mengakui kesalahannya dan memohon maaf atas kasus yang menimpanya saat ini.

Kutuk Aksi Carok di Madura, Ulama Bangkalan Desak Proses Hukum segera Dilakukan

"Saya Nia Ramadhani mengakui bahwa yang saya lakukan tidak menjadi contoh yang baik," ucap Nia Ramadhani sambil terisak.

Ardi Bakrie yang berdiri di sampingnya, pun merangkul seraya menenangkan Nia Ramadhani yang tengah menahan tangis. Ibu tiga anak itu juga meminta dibukakan pintu maaf lantaran hal yang dilakukannya tak patut ditiru.

Terpopuler: Cinta Laura Tak Selalu Ikuti Aturan Al-Quran Hingga Kaos Lusuh Anak Baim Wong Jadi Perhatian

"Saya mengakui bahwa yang saya lakukan tidak menjadi hal terpuji," terangnya lagi.

Lebih dalam, sahabat Jessica Iskandar itu juga memohon maaf dengan kerendahan hatinya agar masyarakat tak lagi menghakiminya. Nia pun berjanji akan memperbaiki sikap untuk menjadi pribadi yang lebih baik.

Anggota polisi ditemukan tewas dengan luka tembak di kepala, di dalam mobil? Kawasa  Mampang, Jakarta Selatan, Jumat 26 April 2024.

Fakta-fakta Polisi Tembak Polisi di Solok Selatan, Pelaku Kabur Menggunakan Mobil Dinas

Sebuah insiden mengejutkan di mana seorang anggota kepolisian menembak rekannya sesama polisi. Peristiwa penembakan sesama polisi itu terjadi di area parkiran Mapolres.

img_title
VIVA.co.id
22 November 2024