Merinding, Teuku Iqbal Sudah Ramalkan Mbak You Meninggal di 2021
- Instagram/mbakyou17
VIVA – Paranormal Kejawen, Euis Juwariyah Johana atau lebih dikenal dengan nama Mbak You, meninggal dunia pada hari ini, Kamis 1 Juli 2021. Paranormal kondang tersebut meninggal dunia di RS Premier Bintaro.
Berdasarkan salah satu penuturan karyawannya, Adi, Mbak You dilarikan ke rumah sakit satu jam sebelum kepergiannya. Namun, hingga saat ini masih belum diketahui penyebab kematian paranormal asal Salatiga, Jawa Tengah itu.
"Belum dapat rilis resmi dari RS Premier Bintaro apakah COVID-19 atau penyakit bawaan lainnya," kata Adi, Kamis, 1 Juli 2021.
Saat ini jenazah Mbak You akan dimandikan dan rencananya akan langsung dibawa ke kampung halamannya di Salatiga.Â
Di sisi lain, terkait dengan meninggalnya Mbak You, seorang peramal asal Aceh, Teuku Iqbal pernah meramalkan bahwa Mbak You akan meninggal di tahun 2021 ini. Hal itu, dia sampaikan melalui channel Youtube miliknya.Â
"Di sini saya ingin meramal dia (Mbak You) juga. Saya juga peramal walaupun tidak normal ya," ujarnya di Youtube Teuku Iqbal Johard, dikutip VIVA.Â
"Saya melihat ada kerumunan ramai sekali, dan si Mbak You ini kayaknya mati tahun ini teman-teman. Saya melihat ada sisi kegelapan, ada kepulan asap di tahun ini dan dia mati. Kenapa saya mengatakan mati, mati itu maut, mati itu bahasanya paranormal," sambung dia.Â
Namun, pria berambut gondrong itu menegaskan bahwa ramalannya itu hanya sekadar prediksi semata, dan tidak boleh dijadikan patokan.
"Itu ramalan saya. Kalau memang tidak benar berarti ini hanya ramalan. Kalau memang benar ini juga sekadar ramalan. Soal hidup dan mati seseorang hanya Allah yang tahu," tegas Teuku Iqbal.