Dituduh Lakukan Pelecehan Seksual, Rian D’MASIV Lapor Polisi

Rian DMasiv.
Sumber :
  • VIVA/Rendy Frebrianto

VIVA – Nama Rian D’MASIV saat ini tengah ramai diperbincangkan warganet di media sosial khususnya Twitter dan Instagram. Rian dituduh telah melakukan pelecehan seksual. Hal itu terungkap dalam pernyataan yang diunggah di akun Twitter @dennysakrie.

Detik-detik Rian DMasiv Hampir Tersambar Api di Atas Panggung, Gimana Kondisinya?

Diketahui, akun Twitter tersebut merupakan akun Twitter milik almarhum Denny Sakrie. Hingga saat ini, belum diketahui siapa orang yang mengunggah pernyataan tersebut. Simak ceritanya di sini. 

“Sebuah cerita. @RianEkkyP menggoda anak saya. Disuruh datang ke kamar hotelnya dibali. Tlp pakai media inbox jam 3 pagi. Mau diselesaikan hari ini dan rian udah menyanggupi malah ga datang. Chicken?” bunyi pernyataan yang diunggah dalam akun Twitter tersebut dikutip VIVA, Senin, 21 Juni 2021.

Petugas TransJakarta Ini Viral Sampe Buat Rian D'Masiv Mau Kasih Ini

Merasa nama baiknya telah dicemarkan, Rian tidak tinggal diam dan melaporkan akun Twitter  tersebut ke Polda Metro Jaya, pada hari ini, Senin, 21 Juni 2021. Laporan tersebut terdaftar dengan nomor STTLP/B/3177/VI/2021/SPKT/Polda METRO JAYA.

Surat laporan itu diunggah oleh Rian ke Instagram pribadinya. Melalui caption yang ditulis dalam unggahannya itu, Rian membantah kabar miring tersebut. Menurut Rian, isu tersebut telah mengganggu dirinya dan keluarganya. 

Rian d'Masiv Ungkap Kisah Heroik Penyiar Radio Selamatkan Nyawa Pendengar!

“Sebenernya saya tidak mengharapkan ini .. namun pemberitaan yg beredar tentang suatu hal yg tidak saya lakukan sudah sangat mengganggu saya dan keluarga saya..karena saya juga warga negara yang juga punya hak untuk di lindungi secara hukum dan undang undang.. saya membuat Laporan polisi ini.. ,” tulis Rian.

Rian DMASIV.

Hampir Tersambar Api Saat Manggung, Rian D'Masiv Trauma

Rian yang terlihat sangat terkejut, langsung berhenti bernyanyi dan berjalan ke arah tengah panggung. 

img_title
VIVA.co.id
26 November 2024