Bantah Kejar Harta, Mantan Istri Hotma Sitompul Siap Lapor Polisi
- Instagram @hotmasitompoelofficial
VIVA – Mantan istri Hotma Sitompul, Rosmawaty mendadak muncul ke publik. Ia menuntut Hotma membetulkan sejarah pernikahan yang pernah dilalui oleh mereka. Hal itu berawal dari video singkat yang menampilkan Hotma bersama dengan Desiree.
Saat itu keduanya sedang berada di televisi. Rosmawaty merasa ada kekeliruan dalam hal tersebut. Penasihat hukum Rosmawaty, Jesae Heber Ambuwaru menjelaskan kenapa kliennya baru sekarang muncul ke publik.
"Karena kami juga baru dapat tayangan itu belum lama memang. Jadi kami agak kaget, syok, dan kami merasa perlu diluruskan. Kalau tidak salah tayangan ini dari 2019 ya. Tapi karena berita tentang bang Hotma banyak, baru lah sekarang kami coba luruskan," ujar Jesae kepada awak media di Jakarta, Selasa, 25 Mei 2021
Hal ini dilakukan sekaligus mengajukan somasi kepada pihak Hotma Sitompul. Selama beberapa hari ke depan, mereka akan menunggu tanggapan dari pihak Hotma.
“Artinya kami tunggu respons bang Hotma paling tidak 7x24 jam sampai minggu depan. Kami mau lihat tanggapan bang hotma,” ujar dia lagi
Lebih jauh Jesae mengatakan apabila Hotma Sitompul tidak ada jawaban atas somasi terbukanya ini pihaknya akan melanjutkan laporannya ke kepolisian.
“Kalau pun ternyata bang hotma tetap menolak atau bersikeras tidak, berarti kita akan masuk ke kepolisian. Akhirnya kami merasa klien kami sudah cukup direndahkan, dihina selama ini,” tegasnya
Sementara itu dalam kesempatan yang sama, Rosmawaty, wanita yang mengaku sebagai istri pertama dari Hotma Sitompul dirinya melakukan hal ini bukan untuk mencari popularitas karena tidak diakuinya dia dan anaknya dalam sejarah pernikahan mereka.
"Sakit banget buat saya. Sebenarnya saya enggak ingin, enggak ingin. Karena keluarga saya mendukung saya, anak saya harus diakui. Saya bukan perempuan yang mengejar popularitas, bukan perempuan yang mengejar harta," ucapnya.
Sebelumnya diberitakan, Rosmawaty, wanita yang mengaku sebagai istri pertama dari Hotma Sitompul mendadak muncul ke publik. Ia menuntut Hotma untuk mengklarifikasi tentang sejarah pernikahan mereka. Rosmawaty mengaku punya bukti untuk hal tersebut.
"Hari ini saya ingin menjelaskan dan atau meluruskan tentang status hukum keturunan dari Hotma Sitompul yang sah secara hukum, bahwa Saya telah melangsungkan pernikahan sah dengan Hotma Sitompul di Jakarta pusat pada tanggal 22 September 1975,” kata Rosmawaty Ginting.