Dapat Intimidasi di Instagram, Felicia Tissue Lapor Polisi
- IG Felicia Tissue
VIVA – Sempat jadi perbincangan publik beberapa waktu lalu, sosok Felicia Tissue kini kembali menuai sorotan. Namun kali ini ia disoroti bukan soal cerita hubungannya dengan putra bungsu Presiden Joko Widodo, Kaesang Pangarep.
Ya, mantan kekasih Kaesang tersebut rupanya tengah serius menghadapi teror seorang netizen yang melontarkan intimidasi bernada penghinaan ke DM akun Instagram pribadinya, @feliciatissue.
Baca: Felicia Tissue Polisikan Haters Usai Dihujat Karena Putus dari Kaesang
Hal itu pun taj ragu dilakukan Felicia dan sempat memajang deretan kalimat intimidasi yang dilontar akun berlabel @cutemagicman007 itu dalam postingan Insta Storiesnya, Selasa 25 Mei 2021.
“Ini mau anda kan. Saya ikutin kemauan anda.” tulis postingan Insta Stories Felicia sambil menunjukan lembaran surat laporan ke pihak Kepolisian Singapura.
Postingan itu pun buntut dari masifnya kiriman intimidasi bernada penghinaan ke DM akun Instagram pribadinya oleh akun bernama @cutemagicman007.
Dalam postingan sebelumnya, Felicia menunjukan deretan kalimat yang ditulis @cutemagicman007 ke DM Instagram pribadinya.
“Sejak loe post ginian.. pengikut ge jadi banyak.. kamsia yeeee,” tulis salah satu kalimat intimidasi tersebut.
Kabar itu pun sontak jadi perbincangan jagat media sosial, yang selama ini menilai Felicia kerap tak bereaksi dan enggan menanggapi sejumlah hal yang terkait dirinya.
Kabar tak sedap ini juga sempat dimuat di akun gosip Lambe Turah. Lewat postingannya, Lambe Turah juga memajang foto yang sama dengan foto yang dipajang Felicia di Instagram Storynya.
“Nantang nantang suruh laporin polisi sehhh. Dah tuch dilaporin beneran ke polisi singapore...,” tulis akun gosip tersebut.
Banyak yang mendukung keputusan Felicia untuk melaporkan oknum tersebut ke polisi. Mereka menuliskan dukungannya lewat kolom komentar.
“semoga polisi singapore ga ada pake versi maaf maaf.”
“Gas lah. Rese.”
“Ga perlu lah menghina2 gt,,kenal jg g...heran dh,,masih banyak jg y ternyata orang2 yg kaya gt...”
“Masih nunggu jawaban d komentar.”
“suka heran sama orang2 yg berani DM ngata2in orang lain kaya begini, pikirannya apa ya, apa emang ga punya pikiran ckck.”
“ga berlaku klarifikasi minta maaf sambil nangis2 kalau gini mah di polisi sono.”