Pemakaman Sapri Dihadiri Masyarakat hingga Deretan Artis

Pemakaman Sapri.
Sumber :
  • VIVA/Aiz Budhi

VIVA – Jenazah komedian Sapri baru saja selesai dimakamkan di Tempat Pemakaman Umum (TPU) Ulujami, Pesanggrahan, Jakarta Selatan. Jenazah dibawa dari rumah duka dan tiba di TPU Ulujami, sekitar pukul 12.50 WIB, Selasa, 11 Mei 2021.

Terpopuler: Ibu Angkat Lolly Bongkar Kebohongan Nikita Mirzani, Kejadian Artis Paling Menggemparkan

Setibanya di tempat pemakaman, jenazah Sapri yang berada di dalam keranda langsung dibawa ke area liang lahad. Presenter Billy Syahputra terlihat ikut menandu keranda jenazah Sapri menuju area pemakaman.

Klik halaman berikutnya untuk melanjutkan.

Lolly Kepergok Berbuat Mesra dengan Pacar Bule di Tempat Umum, Ibu Angkat: Kelakuannya Persis Seperti Mamanya!

Tidak hanya Billy, pemakaman Sapri juga tampak dihadiri oleh Nikita Mirzani, Eko Patrio, Vicky Prasetyo dan sang istri, Kalina Oktarani. Tidak hanya itu, proses pemakaman Sapri juga dipenuhi oleh masyarakat yang ingin ikut menyaksikan secara langsung.

Ketika jenazah hendak dimasukkan ke dalam kubur, masyarakat tampak penuh sesak ingin menyaksikan secara langsung dan ikut mengabadikan menggunakan telepon genggam.

Drama Baru! Shella Saukia Ungkap Tekanan dan Pemerasan di Industri Skincare

Baca artikel ini sampai selesai untuk mengetahui berita selengkapnya.

Meski dipenuhi masyarakat, proses pemakaman Sapri berjalan dengan lancar sampai selesai.

Seperti yang sudah diketahui, Sapri meninggal dunia pada hari Senin, 10 Mei 2021, di Rumah Sakit Sari Asih Ciledug, Tangerang, Banten. Sapri meninggal di usia 49 tahun, karena penyakit yang diidapnya.

Semasa hidup, Sapri dikenal sebagai seorang komedian yang jago membuat pantun. Nama Sapri mulai dikenal publik setelah tampil dalam acara Pesbukers yang tayang di ANTV.

Nikita Mirzani

5 Gosip Terheboh di 2024, Bikin Netizen Sibuk Sepanjang Tahun

Hingga akhir tahun ini, ditutup dengan kisruh masalah donasi Agus Salim yang menyebabkan perseteruan antara Denny Sumargo dengan pengacara Farhat Abbas.

img_title
VIVA.co.id
23 Desember 2024