Wow, Anang-Ashanty Jadi Relawan Vaksin Nusantara

Ashanty dan Anang Hermansyah.
Sumber :
  • Instagram @ashanty_ash

VIVA – Peneliti utama vaksin Nusantara, Kolonel dokter Jonny mengatakan pasangan selebriti, Anang Hermansyah dan Ashanty juga ikut menjadi relawan uji coba tahap 2 Vaksin Nusantara. Keduanya juga diambil sampel darah untuk uji coba vaksin tersebut.

Relawan Balane Kaji Ridho Siap Menangkan Ahmad Luthfi-Taj Yasin di Pilgub Jateng

"Untuk Jumat hari ini, 16 April 2021, hanya Anang dan Ashanty yang diambil sampel darahnya untuk vaksin Nusantara ini. Hanya mereka berdua yang datang hari ini," kata Jonny, saat dihubungi, Jumat sore.

Berdasarkan pantauan VIVA di Gedung Cellcure Center RSPAD, Anang-Ashanty tiba di RSPAD untuk diambil sampel darah sekitar pukul 14.00 WIB. Keduanya disambut sejumlah anggota TNI dan langsung masuk ke dalam gedung tersebut.

Pramono-Rano Bentuk Tim Khusus Gaet Suara Gen Z di Pilkada Jakarta

Setelah beberapa saat berada di dalam Gedung Cellcure Center RSPAD, Anang dan Ashanty pun keluar sekitar pukul 15.45 WIB dan langsung meninggalkan Gedung Cellcure tersebut.

Saat dihampiri awak media, kedua selebrity itu tak memberikan pernyataan apa-apa dan langsung pergi.

Konsolidasi Relawan, Egi-Syaiful Diyakini Akan Bawa Kemajuan di Lampung Selatan

Sedangkan, lanjut Jonny, pada hari ini juga Ketua Dewan Pembina Partai Golkar Aburizal Bakrie telah disuntik Vaksin Nusantara tersebut. Sebelumnya, Aburizal Bakrie telah diambil sampel darahnya delapan hari lalu.

"Pak Aburizal sudah disuntik ya, setelah diambil sampel darahnya 8 hari lalu. Saya hari ini enggak ketemu dengan pak Aburizal Bakrie," pungkasnya.

BPOM Kunjungi PT Etana (Doc: Istimewa)

BPOM Kunjungi Perusahaan Penghasil Vaksin

Kepala BPOM Taruna Ikrar, bersama jajaran pejabat BPOM mengunjungi perusahaan penghasil vaksin PT Etana Biotechnologies Indonesia

img_title
VIVA.co.id
28 September 2024