Baru Tahu Sifat Aldi Taher Usai Menikah, Salsabilih: Ketipu Deh

Aldi Taher dan Salsabilih
Sumber :
  • Instagram @alditaher.official

VIVA – Istri Aldi Taher, Salsabilih buat pengakuan mengejutkan dalam sebuah acara televisi yang dipandu oleh Feni Rose. Feni Rose menanyakan beberapa pertanyaan terkait hubungan Salsabilih dengan Aldi Taher. 

Synchronize Fest 2024 Siap Digelar Hadirkan 160 Penampil, Ada Dewi Perssik Feat Aldi Taher

“Kamu itu cinta gak sih sama Aldi Taher, atau nikahnya kepaksa sih waktu itu?,” tanya Feni Rose kepada Salsabilih dikutip VIVA dari tayangan YouTube, Rabu, 14 April 2021.

Baca: Aldi Taher Ajak Nissa Sabyan Nikah, Orang Tua Salsabilih Bereaksi

Diketahui, Aldi Taher dan Salsabilih menikah pada Oktober 2020. Lantas bagaimana jawaban Salsabilih atas pertanyaan tersebut? Baca artikel ini selanjutnya.

Kabar Terkini Ibunda Aldi Taher, Sempat Dilarikan ke RS karena Stroke dan Infeksi Paru-paru!

Tidak hanya Salsabilih, Aldi Taher juga hadir dalam acara tersebut. Di depan sang suami, Salsabilih sempat berkelakar, pernikahan tersebut terjadi karena terjebak.

"Kayaknya terlanjur deh. Mau gimana lagi, sudah kejebak kan," jawab Salsabilih dengan canda.

Ibunda Kena Stroke Lagi sampai Infeksi Paru-paru, Aldi Taher Ngaku Kepikiran

"Kamu baru tahu kalau dia kayak gini itu kapan?" tanya Feni lagi.

"Sekarang, mau bilang nyesel kan sudah gak bisa," jawab Salsabilih.

Dengan banyaknya pemberitaan mengenai Aldi Taher, Feni Rose penasaran apakah Salsabilih sebenarnya sudah tahu sejak awal mengenai karakter Aldi Taher atau tidak. Rupanya Salsabilih baru mengetahui hal tersebut baru-baru ini.

"Gak kayak gini, ketipu deh," jawab Salsabilih.

Namun Salsabilih menjelaskan bagaimana keseriusan Aldi Taher untuk mendapatkannya. Di pertemuan pertama, Aldi langsung menanyakan nomor telepon orang tua Salsabilih. Salsabilih tidak langsung luluh dan melihat perjuangan Aldi kala itu.

Dewi Perssik dan Aldi Taher

Duet dengan Dewi Perssik di Synchronize Fest, Aldi Taher: Satu Pelaminan Lagi

Setelah membawakan lagu Mimpi Manis. Dewi Perssik memanggil Aldi Taher yang juga merupakan mantan suaminya untuk naik ke atas panggung dan berduet bersama.

img_title
VIVA.co.id
6 Oktober 2024