Jessica Iskandar Ungkap Hubungannya dengan Michael Yukinobu
- Instagram @inijedar
VIVA – Beberapa waktu lalu, Michael Yukinobu memberi pernyataan bahwa dia memendam rasa kepada Jessica Iskandar. Hal ini dia sampaikan saat HUT ANTV Jejak Waktu, beberapa waktu lalu.
Jedar, begitu sapaannya juga punya panggilan spesial kepada mantan pebasket tersebut. Saat itu, Jedar memanggilnya dengan sapaan Bubu.
Lebih lanjut, Jedar menegaskan bahwa hubungan dirinya dengan Nobu hanya sebatas teman. Jedar saat ini memang belum ingin berpacaran karena fokus dengan diri sendiri serta buah hatinya, El Barack.
"Just friend. Kan aku lagi fokus sama diri sendiri, bukan berarti enggak bisa berteman sama siapa-siapa kan," kata Jedar di kawasan Tendean, Jakarta Selatan, Senin 29 Maret 2021.
Mantan tunangan Richard Kyle itu tak memendam rasa apapun kepada Nobu. Dia hanya memberi dukungan layaknya seorang sahabat.
"Ya sebatas teman aja, saling support. Biasa aja sih, enggak ada yang spesial," tutur janda satu anak itu.
Bintang film Dealova itu juga mengaku tak ada panggilan spesial kepada Nobu. "Enggak ada. Kan namanya memang Nobu," ungkap Jedar.
Nama Michael Yukinobu memang tengah dikenal. Dia merupakan sosok pria yang menjadi lawan main Gisella Anastasia dalam video syur 19 detik.
Video itu beredar luas di media sosial. Gisel dan Nobu pun menjalani proses hukum dan diperiksa sebagai saksi.