Sule Akhirnya Ungkap Alasan Tak Mau Di-roasting Kiky Saputri

Sule.
Sumber :
  • Instagram/ferdinan_sule

VIVA – Nama komedian Sule dan Komika Kiky Saputri akhir-akhir ini ramai diperbincangkan. Hal itu terjadi karena cerita Kiky tentang artis yang tidak mau di-roasting. Cerita Kiky itu akhirnya viral.

Banyak warganet yang menduga jika artis yang tidak mau di-roasting itu adalah komedian Sule. Akhirnya, banyak warganet yang menyebut Sule sebagai komedian yang baperan.

Dalam channel YouTube SULE Channel, Sule dan Kiky akhirnya memberi penjelasan langsung mengenai hal yang sedang ramai diperbincangkan tersebut. Keduanya saling memberi penjelasan melalui video call.

Klik halaman selanjutnya untuk membaca penuturan keduanya.

Sule mengakui bahwa dirinya memang meminta untuk tidak di-roasting oleh Kiky ketika Kiky hadir ke acara yang dipandunya. Sule pun sudah meminta maaf kepada Kiky Saputri.

“Tiba-tiba banyak DM (direct message) dan yang lain, dan aku merasa oh iya aku pernah bilang sama kreatif, ‘Aku jangan (di-roasting) dulu deh karena aku lagi sensitif, bilang ke Kiky’. Tapi dia (kreatif) menyampaikannya pas mau dekat-dekat on air,” kata Sule dikutip VIVA, Jumat, 26 Maret 2021.

“Makanya aku minta maaf, takutnya benar enggak nih kan ini biar jelas. Ini benar enggak nih tujuannya pas di acara aku dan ternyata benar, apa yang diomongin sama Kiky yang diceritain itu,” katanya menambahkan.

Baca artikel ini sampai selesai untuk mengetahui berita selengkapnya.

Kebakaran di Los Angeles, 17 Rumah Artis Bernilai Ratusan Miliar Ludes

Kemudian, Kiky Saputri juga meminta maaf kepada Sule. Kiky menjelaskan bahwa hubungan antara dirinya dan Sule, baik-baik saja.

“Kang Sule, Kiky juga minta maaf kalau ada kalimat akhirnya, maksudnya kalimat-kalimat yang Kiky sampaikan jadi enggak enak,” kata Kiky.

Disebut Andre Taulany Makin Kocak dan Nyeleneh, Ayu Ting Ting Malah Tambah Sayang?

Sule juga berharap, apa yang sedang terjadi saat ini menjadi hal positif untuk dirinya dan juga Kiky Saputri.

“Enggak apa- apa Ki, enggak apa-apa. Ya semoga ini menjadi sebuah ladang rezeki buat kita berdua,” tutur Sule.

Diburu Warganet, Nusron Wahid Klarifikasi Usai Viral Mobil Plat Nomor RI 36 Gegara Berselisih dengan Taksi Eksekutif
Sherina Munaf dan Baskara Mahendra.

Sherina Munaf Gugat Cerai Baskara Mahendra, Isu Perpisahan Terdahulu Menjadi Sorotan Warganet

Kabar mengejutkan datang dari dunia hiburan Indonesia, dimana penyanyi dan aktris, Sherina Munaf, dikabarkan telah menggugat cerai suaminya, Baskara Mahendra.

img_title
VIVA.co.id
17 Januari 2025