Intip 5 Pose Mesra Ikbal Fauzi dan Istri di Hari Pernikahan
- IG @ikbalfauzi_
VIVA – Pagi ini, Minggu, 21 Maret 2021 berlokasi di Bandung, Jawa Barat pemeran Rendy dalam sinetron Ikatan Cinta, Ikbal Fauzi resmi melepas masa lajangnya. Ikbal Fauzi resmi meminang sang kekasih, Novia Giana Nurjanah.
Ijab qabul dilakukan Ikbal Fauzi tepat pukul 08.55 WIB. Ikbal Fauzi meminang Novia Giana Nurjanah dengan mahar sebuah emas dan tiga mata uang berbeda yakni Ringgit, Dolar dan Riyal. Uang maharnya sesuai dengan tanggal pernikahan keduanya, yakni 21 ringgit, 3 dolar dan 2.021 riyal.
"Saya terima nikah dan kawinnya, Novia Giana Nurjanah bin H. Maman Suparman dengan mas kawin berupa emas 30 gram, uang tunai 21 ringgit 3 dolar dan 2021 riyal dibayar tunai," ucap Ikbal Fauzi dalam satu tarikan nafas.
Lantas seperti apa potret pernikahan Ikbal Fauzi dan Novia Giana Nurjanah? Berikut ini sejumlah potret mesra pernikahan pemeran Rendy dalam sinetron Ikatan Cinta dan sang kekasih, Novia Giana Nurjanah.
1. Foto bersama keluarga
Â
Usai menggelar prosesi ijab qabul dan penyerahan mahar, Ikbal Fauzi dan Novia melakukan sesi foto. Dalam foto tersebut, Ikbal Fauzi menggunakan pakaian adat Jawa Barat berwarna putih. Sedangkan Novia menggunakan kebaya modern putih dengan tiara di kepalanya. Terlihat Novia menggandeng lengan sang suami. Baik Novia dan Ikbal Fauzi nampak sumringah dalam acara tersebut.
2. Momen Ikbal Fauzi menjemput Novia
Usai melakukan ijab qabul dan dinyatakan sah oleh para saksi, Ikbal menjemput sang istri, Novia yang duduk terpisah di sebrang meja akad nikah. Ikbal mengambil tangan Novia dan Novia kemudian memegang lengan sang suami.
3. Momen pembacaan janji pernikahan
Usai menjemput sang istri, Novia, kedua pengantin kembali ke meja akad untuk membacakan janji pernikahan di depan penghulu, saksi, keluarga pengantin dan para undangan. Sebelum membacakan janji pernikahan, Novia terlihat memandang penuh senyum hangat sang suami, Ikbal Fauzi.
4. Ikbal menyentuh kepala sang istri, Novia
Saat pembacaan janji pernikahan, Ikbal Fauzi terlihat memegang kepala Novia. Sedangkan Novia terlihat merangkul pinggang sang suami.Â
5. Penyerahan mahar
Dalam prosesi penyerahan mahar terjadi momen romantis diantara Ikbal Fauzi dan Novia. Pemeran Rendy dalam sinetron Ikatan Cinta itu terdengar memanggil lembut sang istri dengan sebutan Neng dan 'istri'.
"Bismillah neng novia istri ku yang soleha kekasihku yang cantik saya serahkan mas kawin ini semoga diterima dengan senang hati," kata Ikbal Fauzi pemeran Rendy dalam Ikatan Cinta.
Omongan Ikbal tersebut menuai komentar dari netizen. Tidak sedikit netizen yang baper saat momen tersebut.
"ISTRIKUUUU," ujar netizen.
"nyesekk," ujar lainnya.