Okan Cornelius Laporkan Mantan Istri ke Polres Metro Depok
- VIVA/ Zahrul Darmawan/ Depok
VIVA – Artis Okan Cornelius akhirnya secara resmi melaporkan mantan istri, May Lee alias Lee Sachi ke polisi atas dugaan kasus pencemaran nama baik. Salah satu yang membuatnya terpaksa memproses kasus ini ke ranah hukum karena tuduhan mencuri.
“Yang paling fatal itu dia pernah bilang ada kehilangan diduga di rumah saya terjadi, kayak cincin, emas, berlian dan tas branded dan merugikan ratusan juta di media online,” katanya saat ditemui di Polres Metro Depok pada Senin 15 Maret 2021
Ia menegaskan, cincin itu bukan dibeli oleh Lee. Okan menjelaskan, bahwa barang-barang tersebut adalah hasil kerjanya yang diberikan untuk Lee saat masih menjadi istrinya.
“Bukan dia (Lee) beli, bukan berlian bukan emas, tapi endorsment dari satu perusahaan yang mau endorse saya sebagai public figur. Cuma pada saat itu saya enggak pakai cincin, jadi saya kasih ke dia saat itu masih status istri,” ujarnya. Selengkapnya baca di halaman berikut.
Bahkan kata Okan, kontrak kerja atas endorsment itu pun atas nama dirinya dan diposting di akun pribadi ia sendiri.
“Tapi di luaran dia bilang beli, padahal itu blue safir dan total kerugian di bawah Rp30 juta, bukan ratusan juta. Hal seperti itu yang membuat opini publik seperti itu, diduga di rumah Okan. Semua orang pikir Okan yang ambil,” tuturnya
Akibat hal tersebut, Okan mengaku dia sangat dirugikan sehingga tak fokus dalam bekerja.
“Nama baik (yang dirugikan). Kesempatan (kerja) yang seharusnya datang jadi terhambat dan tidak datang. Pekerjaan yang seharusnya dikerjakan dalam waktu tertentu menjadi tertunda karena hal seperti ini, pikiran nggak fokus, nama baik dirugikan.” Selengkapnya baca di halaman berikut.
Ia pun berharap, langkah yang ditempuhnya ini dapat menjadikan dirinya lebih nyaman lagi menjalani hidup dan pekerjaan.
“Sudah sesuai dengan apa yang diinginkan karena ini harus dijalankan. Semata untuk menjelaskan opini publik yang selama ini beredar jadi berdampak pada pekerjaan,” katanya