Deretan Artis Gelar Pernikahan Mewah Saat Pandemi COVID-19
- YouTube
VIVA – Pandemi COVID-19 yang sedang terjadi saat ini, tampaknya tidak menjadi penghalang bagi sebagian artis untuk menggelar acara pernikahan yang terkesan mewah. Meski begitu, para artis yang menggelar acara pernikahan tersebut, tetap mematuhi aturan protokol kesehatan.
Di bawah ini, VIVA telah merangkum beberapa artis yang menggelar acara pernikahan mewah di tengah masa pandemi COVID-19.Siapa sajakah mereka? mari simak artikel ini selanjutnya.
Caesar Hito dan Felicya Angelista
Setelah menjadi hubungan asmara selama kurang lebih tujuh tahun, pasangan artis Caesar Hito dan Felicya Angelista, akhirnya resmi menikah pada tanggal 9 Januari 2021. Meski digelar pada saat pandemi COVID-19, namun pernikahan Hito dan Felicya tampak mewah.Â
Keduanya tampil serasi dalam balutan busana pernikahan berwarna putih. Tidak hanya itu, dekorasi tempat pernikahan Hito dan Felicya juga didominasi oleh warna putih, salah satunya adalah bunga-bunga berwarna putih.
Ali Syakieb dan Margin Wieheerm
Pasangan kekasih Ali Syakieb dan Margin Wieheerm resmi menikah pada hari Sabtu, 6 Februari 2021. Prosesi akad nikah digelar di Gedong Putih, Bandung, Jawa Barat.Â
Ali dan Margin tampil serasi mengenakan busana pernikahan berwarna putih. Dekorasi tempat pernikahan Ali dan Margin tampak mewah dengan dipenuhi oleh sentuhan warna putih.
Kesha Ratuliu dan Adhi Permana
Artis Kesha Ratuliu resmi menikah dengan sang kekasih Adhi Permana, pada Minggu, 7 Februari 2021. Resepsi pernikahan keduanya digelar mewah di daerah Depok, Jawa Barat.
Reza Arap dan Wendy Walters
YouTuber sekaligus personel dari Weird Genius, Reza Oktovian atau yang dikenal juga dengan nama Reza Arap telah resmi menikah dengan Wendy Walters. Pernikahan keduanya digelar pada tanggal 21 Februari 2021.
Reza dan Wendy terlihat kompak mengenakan busana pernikahan berwarna putih. Keduanya mengusung konsep pernikahan outdoor yang tampak mewah. Kabarnya, acara pernikahan itu digelar di Bali.
Marcella Daryanani dan Willy
Kebahagiaan tengah dirasakan oleh aktris muda Marcella Daryanani. Pasalnya, pada Minggu, 21 Februari 2021, Marcella telah resmi menikah dengan sang kekasih, Willy.Â
Di hari spesialnya tersebut, Marcella tampak mengenakan gaun berwarna putih, sementara sang suami mengenakan jas berwarna hitam. Dekorasi tempat pernikahan Marcella dan Willy tampak mewah dengan dipenuhi oleh sentuhan warna putih.