Video Viral Abdul Kadir Joget Saat Direhab, Ini Kata Polisi

Abdul Kadir.
Sumber :
  • Instagram/d_kadoor

VIVA – Selebgram Abdul Kadir diketahui tengah terjerat kasus penyalahgunaan narkoba. Kini, selebgram dengan lebih dari satu juta pengikut itu rehabilitasi.

Abdul Kadir ditangkap oleh polisi saat sedang pesta sabu bersama dengan temannya berinisial F. Dari hasil test urine, selebgram itu positif menggunakan metamfetamin atau sabu.

Namun, belum lama ini Abdul Kadir terlihat aktif lagi di Instagram dengan mengunggah sebuah video sedang berjoget. “Aku mbalekk rekkkh heee,” tulis Abdul Kadir dalam unggahan yang sudah dihapus itu.

Selain itu, dia juga membuat Instagram Story foto selfie dengan keterangan ‘Alhamdulillah’. Terkait postingan Abdul Kadir itu, polisi pun memberi klarifikasi.

Berikut keterangan yang diberikan polisi mengenai video Abdul Kadir itu.

Kepala Bidang Hubungan Masyarakat Polda Metro Jaya, Komisaris Besar Polisi Yusri Yunus menyebut, selebgram AK alias Abdul Kadir telah direhabilitasi terkait kasus dugaan penyalahgunaan narkoba yang membelitnya.

Maka dari itu, terkait viralnya video di akun Instagram @d_kadoor yang menunjukkan dirinya berjoget harusnya ditanyakan bukan ke Polda Metro Jaya lagi. Sebab, Abdul kini berada dalam wewenang pihak yang memberikan rehab.

"Sudah beberapa hari yang lalu direhab. Nah, sekarang tanya ke tempat rehabilitasi, jangan tanya ke kami," kata dia kepada wartawan, Senin, 15 Februari 2021.

Tampang Pemasok Sabu Virgoun yang Ditangkap Polisi

Kata Yusri, Abdul Kadir direhab buntut tidak didapatinya barang bukti narkoba dari dia. Polisi saat itu hanya mendapati barang bukti alat isap sabu alias bong. Kemudian, ada juga klip plastik bekas narkoba jenis sabu. Meski begitu, hasil tes urine Abdul positif mengandung metamfetamin atau sabu. 

"Waktu itu kan sudah kita sampaikan tidak ada barang bukti tapi positif sabu. Yang kita temukan barbuknya hanya bong dan klip bekas pakai. Dia positif, akhirnya direhab," kata dia lagi.

Polisi Ungkap Kondisi Virgoun, Sudah Lakukan Tes Kesehatan

Sebelumnya diberitakan, seorang selebgram berinisial AK ditangkap oleh polisi akibat kasus narkoba. Hal ini dibenarkan oleh Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Yusri Yunus. Saat ditangkap, Abdul Kadir tidak seorang diri. Dia ditangkap bersama dengan temannya, yaitu F, sedang pesta sabu bareng.

"Iya (selebgram AK ditangkap)," ujar Yusri saat dikonfirmasi melalui telepon, Senin, 1 Februari 2021.

Virgoun Terjerat Kasus Narkoba, Ramalan Hard Gumay Jadi Kenyataan?
Andrew Andika dan istri.

Sambil Menangis, Andrew Andika Minta Maaf ke Istrinya Usai Ketahuan Narkoba dan Selingkuh

Tengku Dewi Putri selaku istrinya bercerita bahwa Andrew Andika menangis sambil meminta maaf setelah ketahuan selingkuh dan narkoba.

img_title
VIVA.co.id
8 Oktober 2024