Ariel NOAH Suntik Vaksin COVID-19 Sinovac Kedua, Begini Reaksinya

Ariel NOAH
Sumber :
  • VIVA/ Adi Suparman/ Bandung

VIVA – Vokalis Band NOAH, Ariel kembali menjalani vaksinasi dosis kedua, vaksin COVID-19 Sinovac di Rumah Sakit Khusus Ibu dan Anak (RSKIA) Kota Bandung Jawa Barat.

Kasus KLB Meningkat di Kalangan Anak Sekolah, IDAI Ingatkan Pentingnya Vaksinasi

Ariel mengaku tidak ada efek samping pasca vaksinasi, bahkan saat disuntik dosis pertama tidak menimbulkan gejala aneh. "Hari kedua pas bangun tidur cuma perasaan kaya demam. Tapi ternyata tidak, cuma perasaan aja," ujar Ariel, Kamis 28 Januari 2021.

Ariel menuturkan, perubahan yang mencolok pasca vaksinasi yaitu terasa ngantuk lebih awal dari biasanya sehari setelah penyuntikan.Berikut penjelasan Ariel.

Kasus DBD Melonjak, Ahli: 50 Persen Kematian Usia 5-14 Tahun

"Kalau dari penyuntikan pertama sebenernya tidak terasa apa-apa. Tapi saat pukul 20.00 WIB, lumayan ngantuk. Padahal saya biasa tidur pukul 03.00 WIB pagi. Sisanya tidak ada yang aneh," ungkapnya.

Ariel menilai proses vaksinasi tergolong mudah untuk dijalankan. Oleh karena itu, Ariel mendorong semua pihak untuk tidak ragu divaksin.

Vaksin HFMD atau Flu Singapura Kini Hadir di Indonesia

"Tadi kurang lebih sama prosesnya, daftar pertanyaan tentang keadaan kita. Cuma tambahannya, setelah divaksin kemarin ditanya ada gejala apa dan memang tidak ada apa apa. Jadi oke bisa divaksin lagi," katanya.

"Kalau mau sosialisasi saya coba yang netral. Tidak terlalu kasih tahu berlebihan tentang teori. Hanya hal yang benar-benar saya alami. Dan itu yang mungkin perlu mereka tahu," tambahnya. 

Ilustrasi Kucing

10 Cara Cerdas Menghemat Biaya Perawatan Anabul di Rumah

Cara hemat merawat anabul dengan tepat! Temukan 10 tips cerdas untuk mengurangi biaya perawatan tanpa mengorbankan kesehatan dan kebahagiaan mereka.

img_title
VIVA.co.id
22 November 2024