Intip Serunya Panen Duren Keluarga Bimbim Slank

Bimbim Slank panen duren di rumahnya
Sumber :
  • YouTube Alz Family

VIVA – Sebagai salah satu sosok musisi ngetop, kehidupan seorang Bimbim Slank tentunya menghadirkan daya tarik tersendiri untuk selalu disimak. Drummer grup musik legendaris Tanah Air tersebut rupanya juga figur yang sangat hangat dengan keluarga.

Keren! Semarang Panen Perdana Padi Biosalin di Lahan Air Asin Bekas Rob

Dan belakangan ini, publik pun mulai dapat mengikuti aktivitas kehidupan pria bernama lengkap Bimo Setiawan Almachzumi melalui channel YouTube pribadinya, Alz Family.

Sejumlah hal menarik hadir dari vlog tersebut, terutama berbagai kegiatan keluarga Bimbim Slank dalam lingkungan rumahnya di kawasan Potlot, Jakarta.

Berhasil Lawan Kekeringan, Irpom Bawa Kesejahteraan untuk Petani

Dan salah satu edisi yang paling seru untuk disimak yakni saat Bimbim sekeluarga tengah panen duren. Seperti apa serunya suasana panen duren di rumah Bimbim Slank? yuk simak ulasannya berikut ini:

Dalam video berlabel “Panen Duren Di Potlot” berdurasi 15 menit tersebut, tampak sekelumit keceriaan sang legenda bersama keluarga besarnya menikmati suasana pekarangan belakang rumahnya.

Produksi Padi Berbuah Manis, Irpom Jadi Solusi Strategis

Tak cuma itu, deretan pohon duren yang ada pun rupanya tengah panen untuk disantap buahnya. Sontak, Bimbim dan keluarga menyambutnya dengan antusias.

“Pohon durian terakhir di Durentiga. Tahun ini buah durennya banyak banget hampir 20an tp gak semuanya manis karna lagi sering hujan angin jadi duren jatuh sebelum matang,” tulis deskripsi video YouTube tersebut.

“Yang tidak manis kita bikin kudapan ketan duren khas Aceh. Ada juga duren yg besar tp kurang manis, kata orang jaman dulu pohonnya harus dipipisin anak anak biar manis,” lanjut deskripsi itu.

“Akhirnya Mao coba pipisin pohonnya beberapa hari kemudian durennya jatuh lagi trus percaya gak percaya durennya jadi manis semua,” jelas deskripsi tersebut.

Selain itu, Bimbim pun coba menuturkan keseruan panen duren itu dalam akun Instagram pribadinya @bimbimslank dengan menuturkan ungkapan kepada sang vokalis Slank, Kaka.

“PamanKK @fishgod @maomettano (anak bungsu Bimbim) gak suka duren juga,” tulis komentar Bimbim dalam postingan videonya. 

PNM telah melakukan pelestarian lingkungan dengan menanam 286.461 pohon

Bukti PNM Cinta Puspa dan Satwa Lewat Program PNM Peduli

PNM terus mendorong masyarakat agar semakin peduli dan turut serta melindungi dan melestarikan puspa dan satwa nasional.

img_title
VIVA.co.id
5 November 2024