Memukau di Start Up, Begini Perjuangan Bae Suzy Turunkan Berat Badan
- soompi
VIVA – Nama Bae Suzy kembali menjadi sorotan usai sukses memerankan sosok Seo Dal Mi dalam serial Netflix Start Up. Dalam serial yang telah usai pada akhir pekan lalu, Bae Suzy harus menerima kenyataan kurang menyenangkan mulai dari perpisahan orang tuanya, mengenai sosok teman surat penanya Do San hingga kenyataan tentang kesehatan yang dialami oleh sang nenek.
Tidak hanya itu saja, selama 16 episode Start Up, para penonton juga terpesona dengan kecantikan dan tubuh proporsional dari Beae Suzy. Ya mantan girl group Miss A ini diketahui menjadi salah satu artis Korea yang memiliki tubuh proporsional. Namun sebelum penampilan seperti saat ini, Bae Suzy sendiri sempat memiliki bobot tubuh yang cukup berisi.
Penampilan Suzy dalam drama Dream High yang tayang pada 2011 lalu terlihat dirinya tampak berisi. Berperan sebagai Go Hye Mi, penampilan Suzy saat itu terlihat sangat berisi, pipinya pun terlihat chubby. Berat badannya pun saat menggunakan kostum SMA kala itu juga nampak berisi dan sempat menuai banyak kritik.
Mendapat sejumlah kritikan akan penampilannya yang cukup berisi, Suzy kemudian melakukan diet. Dan penampilannya menunjukkan perubahan di tahun 2013 lalu. Badan Suzy pun terlihat semakin ramping dan wajahnya semakin cerah bersinar. Tahun beranjak tahun berat badannya pun semakin proporsional dengan tinggi badan yang jenjang yakni 168 cm. Berat badan Suzy pun tercatat menunjukkan angka 44 kg.
Lalu seperti apa pola diet yang dijalani oleh mantan kekasih Lee Min Ho ini? Berikut ini ulasan diet yang dijalani oleh Suzy seperti dilansir dari laman The Korean Diet.
Sarapan: satu dada ayam, satu ubi jalar dan satu cangkir susu rendah lemak. Makan siang: semangkuk nasi merah dan salad yang berbeda. Makan malam: dua ubi.
Diet yang dijalani oleh Suzy disebut merupakan diet yang cukup sehat di kalangan idol K-Pop. Hal ini lantaran pada pola diet ini dirinya mendapatkan kalori, mineral, protein, dan lemak yang dibutuhkan seperti mengonsumi nasi, sayuran, dada ayam hingga ubi. Diet yang dijalaninya pun hanya berkisar 900 kalori per hari.
Jika kedengarannya membosankan bagi Anda untuk makan makanan yang sama setiap hari, Anda harus mencoba untuk menambahkan sedikit bumbu. Mulailah dengan mengolah salad yang berbeda setiap hari. Makan sesuatu dengan ubi di malam hari. Mungkin beberapa sayuran atau lauk yang sehat. Jika ingin menggunakan pola Diet Suzy sebagai diet, ada baiknya tambahkan beberapa makanan sehat.
OlahragaÂ
Tidak hanya mengatur makan saja, Suzy juga melakukan sejumlah olahraga secara teratur. Salah satu yang disebut dengan Penguin Exercise untuk mengecilkan lengannya. Tidak hanya itu saja, Suzy juga melakukan sejumlah jenis olahraga lainnya seperti Mountain Climbers, Hip Raises, Lunges, Squats, dan Leg Raises. Semuanya bisa dilakukan di rumah, dalam 10 menit. Jika Anda menginginkan tubuh seksi itu, Anda harus menyediakan waktu 10 menit sehari untuk melakukan latihan ini. Berikutnya, seberapa efektif diet Suzy?
Keefektifan diet Bae Suzy
Tetapi apakah itu juga akan berhasil untuk Anda? Ya, tentu saja. Anda akan menurunkan berat badan jika asupan kalori Anda lebih kecil dari jumlah kalori yang dibakar.
Semua makanan dalam diet adalah makanan yang baik. Jika tetap berpegang pada diet Suzy dan Anda mengikuti latihan secara teratur, Anda akan segera melihat hasilnya. Lengkapi diet ini dengan beberapa Vitamin C, Omega 3, magnesium dan zat besi yang bisa didapatkan dari sejumlah makanan yang sehat seperti buah jeruk, ikan, dan sayur yang tentunya diolah dengan cara yang tepat.
Karena itu, harap diingat bahwa ini adalah diet. Ini tidak seharusnya menjadi asupan makanan Anda selama sisa hidup Anda. Lakukan ini selama beberapa hari dan belajar menambahkan makanan sehat ke dalamnya. Kembangkan program diet Suzy versi Anda sendiri dan lihat mana yang berhasil untuk Anda. Maksudnya adalah tambahkan beberapa sayuran untuk makan malam, makan ikan sebagai pengganti ayam dan coba salad yang berbeda.