Sule Nikahi Nathalie Holscher, Putri Delina Tak Sabar Punya Adik Baru

Nathalie Holscher, Sule dan anak-anaknya
Sumber :
  • Instagram @nathalieholscher

VIVA – Komedian Sule telah resmi menikah dengan Nathalie Holscher, pada hari Minggu, 15 November 2020. Pernikahan Sule dan Nathalie disiarkan secara langsung di stasiun televisi ANTV. 

Al Ghazali Menikah Juni 2025, Ahmad Dhani Bakal Didampingi Mulan atau Maia di Pelaminan?

Pernikahan Sule dan Nathalie dihadiri oleh keluarga besar dari kedua belah pihak. Sule menikahi Nathalie dengan mas kawin seperangkat alat salat, perhiasan emas 75 gram, dan uang tunai senilai Rp200 juta.

Pernikahan Sule dan Nathalie disambut bahagia oleh anak-anak Sule. Bahkan, anak perempuan Sule yakni Putri Delina mengaku sudah tidak sabar ingin segera memiliki adik dari pernikahan ayahnya dengan Nathalie.

Ahmad Dhani Blak-Balkan Bocorkan Al Ghazali Bakal Nikah Juni 2025

“Untuk Putri ya gak sabar sih (gak sabar punya adik), karena Putri pengin banget punya adik,” ucap Putri Delina dikutip VIVA dari video channel YouTube KH INFOTAINMENT Rabu, 18 November 2020.

Kemudian, Putri mengungkapkan bahwa Nathalie adalah sosok yang sangat keibuan. Putri juga menambahkan bahwa Nathalie sangat perhatian kepada anak-anak Sule, termasuk kepada dirinya.

Cemburu Buat Pria di Sukabumi Siram Air Keras ke Istri dan Anak

“Keibuan banget sih. Karena sangat perhatian sama anak-anak,” kata Putri.

Belum lama ini, saat ditemui di kawasan Mampang, Jakarta Selatan, Sule juga mengungkapkan perasaan bahagia karena Nathalie sudah dekat dengan anak-anaknya terutama dengan anak bungsunya, Ferdi.

“Ya senanglah (Nathalie dekat banget sama Ferdi), kan itu yang diinginkan. Makanya aku yakin sama dia, kan sebelumnya lihat dulu dia seperti apa. Sayang banget dia,” kata Sule.

Ilustrasi pernikahan/pre-wedding.

5 Bulan Terbaik Menikah dalam Islam, Rajab Salah Satunya

Menikah adalah satu momen paling sakral dalam hidup. Selain persiapkan segala kebutuhan pernikahan, memilih waktu atau bulan yang tepat juga menjadi pertimbangan penting.

img_title
VIVA.co.id
31 Desember 2024