Terkait Video Syur Mirip Dirinya, Gisel Mengaku Terganggu

Gisella Anastasia
Sumber :
  • VIVA/ Aiz Budhi

VIVA – Artis Gisel, akhirnya mengaku merasa terganggu dengan pemberitaan terkait video syur mirip dirinya. Sebelumnya video mirip artis bernama lengkap Gisella Anastasia beredar di dunia maya tengah berhubungan intim dengan pria di atas ranjang.

Tampang Penjual Ribuan Video Porno Anak di Telegram, Raup Cuan dari Banyak Member

Mengenai video tersebut, kepada awak media, Gisel mengaku terganggu dan mohon doa agar kasus yang menyeret namanya segera selesai. Hal itu diungkapkan Gisel setelah menjalani pemeriksaan di Polda Metro Jaya. 

“Banget (terganggu banget), lumayan, doain ya,” kata Gisel, Selasa, 17 November 2020 usai menjalani pemeriksaan terkait kasus video syur di Polda Metro Jaya.

Blak-blakan! Gisel Ungkap Ada yang Bikin Momen Imleknya Jadi Spesial, Siapa?

Gisel juga menjelaskan bahwa sebagai warga negara yang baik, dia akan mematuhi prosedur hukum yang berlaku. “Kita ikutin saja prosedurnya, sebagai warga negara yang baik datang, ikutin saja, sudah,” kata Gisel.

Seperti yang sudah diberitakan sebelumnya, kasus video syur mirip Gisel tersebut sudah dilaporkan ke pihak kepolisian Polda Metro Jaya, beberapa waktu yang lalu.

Gisel Mau Liburan Natal ke Korea Bareng Gempi, Gading Marten Ikut?

Orang yang melaporkan kasus video syur mirip Gisel tersebut adalah Pengacara Pitra Romadoni Nasution, dan Pengacara sekaligus Ketua umum Aliansi Pejuang Muda Indonesia, Febriyanto Dunggio.

Bukan kali pertama nama Gisella Anastasia terseret kasus video porno. Gisel pun mengaku kaget saat namanya kembali disangkutpautkan dengan kasus video syur kali ini.

Saat ditanya tentang kasus video yang menyeret nama Gisel untuk kedua kalinya, Gisel sempat mengatakan kasus video porno pertama saja masih dalam proses di kepolisian. Ia pun hanya bisa pasrah dihadapkan dengan kasus sama untuk kedua kalinya.

"Ya udah, kita ya paling hadapin aja. Kemarin masih proses jadi mungkin berjalan berbarengan," lanjut dia.

Lagi-lagi terseret kasus video porno, Gisel tak menyangkal merasa sedih. Terutama jika memikirkan anak semata wayangnya, Gempi. Meski begitu, Gisel berusaha kuat untuk menjalani masalah ini.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya