Liburan di Sumba, Viewers IG Stories Raffi Ahmad Tembus 1 Miliar

Raffi Ahmad, Dimas Ramadhan dan Ayu Dewi
Sumber :
  • instagram.com/mrsayudewi/

VIVA – Sejumlah selebritis seperti Denny Cagur, Ayu Dewi dan Luna Maya beberapa waktu lalu diboyong Raffi Ahmad untuk berlibur ke Nihi Sumba di Nusa Tenggara Timur. Deretan pesohor itu pun merasakan keindahan resort yang dinobatkan terbaik di dunia selama 3 hari 2 malam. 

Jadi Calon Penerus Raffi Ahmad, Begini Ramalan Meta AI Buat Masa Depan Rayyanza

Selama perjalanan liburannya, ketiga artis tersebut mengabadikan keseruan mereka di YouTube channel mereka masing-masing.

Dalam vlog Denny Cagur “Jelajah Resort Terindah di Dunia!!!”, komedian yang juga ngetop dengan Goyang Bang Jali tersebut beserta istri dan dua selebritis tersebut sempat mengawali hari kedua mereka dengan spa di Nihoka. 

Raffi Ahmad Siapanya Lady Aurellia? Foto Lawas Mereka Mendadak Viral!

Selama perjalanan 20 menit menuju Nihoka, Denny pun bercerita dengan Ayu Dewi salah satunya terkait dengan jumlah viewers Instagram Stories mereka selama liburan di Sumba.

Dijelaskan, Denny jumlah viewers IG Stories Ayu Dewi selama di Nihi Sumba, setidaknya telah dilihat oleh jutaan orang.

Terungkap Isi Kamar Mewah Rachel Vennya Serasa di Mall, Netizen Bandingkan dengan Rumah Raffi Ahmad

"Ternyata jutaan, banyak juga ya," kata Denny. 

"Liburan ternyata impressnya gede juga, story langsung beng..kayak orang pengen tau kita dimana kali ya, ngapain aja, kemana aja," kata Ayu.

Mendengar itu, Denny pun menyarankan Ayu untuk melakukan endorsment. "Harusnya open endors," kata Denny.

"Saya lagi ngurus 'cepetan lo cari gimana caranya nambah duit walaupun di sini ga jajan ya tapi kan ngeluarin duit bayar ini itu kan ya," kata Ayu. 

Dijelaskan Denny, views Instatory baik di kalangan artis atau selebgram meningkat ketika mereka berlibur di Nihi. Ditambahkan Ayu bahkan dia harus mengcapture impression IG Stories untuk berjualan

"Gue harus capture buat jualan, capture. 1,1 ijo ijo (impression instagramnya)," kata Ayu. 

Tapi dijelaskan Ayu Impressionnya selama liburan masih kalah jauh dengan Raffi Ahmad. Dijelaskannya impression Raffi selama liburan di Nihi terbilang fantastis.

"Impression terbanyak di trip tetep Raffi Ahmad. 1 miliar impression sekali Insta Story," kata Ayu.

Dijelaskan Ayu impression itu sangat berpengaruh pada endorsment selebritis. Dia bahkan meminta timnya di Jakarta untuk berjualan berdasarkan impression IG Stories-nya.

"Jadi impression ngaruh ke endors?," tanya Denny. "Ngaruh, kalau Raffi Ahmad biasanya 500 ribu (impressionnya) 500 juta orang visit. Liburan ini 1 miliar orang pusing ga lo," kata Ayu Dewi. 

"Angka itu yang dilihat klien yang menentukan harga endorsment," tanya Denny. “Bener, makanya saya ngecapture suruh tim saya di Jakarta jualan," kata Ayu.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya