Ganteng Pinter Ngaji, Bintang FTV Fauzan Nasrul Jadi Sorotan

Fauzan Nasrul
Sumber :
  • Instagram Fauzan Nasrul

VIVA – ftv">Bintang FTV, Fauzan Nasrul mendapatkan banyak sekali pujian dari warganet setelah memposting video saat sedang mengaji. Pujian itu didapatkan setelah suara yang dikeluarkan oleh Fauzan saat mengaji sangatlah merdu. 

Dalam video itu Fauzan membaca surat Al-Waqiah secara bergantian dengan satu orang lainnya. Bacaan keduanya terdengar sangat pas meski berada ditempat yang berbeda. 

"I need you to reply," tulisan dalam video itu dikutip VIVA, Jumat, 6 November 2020.

Dalam postingan itu, Fauzan yang memiliki lebih dari 500 ribu pengikut itu juga mengingatkan orang-orang yang melihat postingannya itu untuk tidak lupa membaca surat Al-Waqiah setiap pagi hari. 

"Jangan Lupa Baca Surah Al-Waqiah di Setiap Pagi Hari," tulis Fauzan. 

Postingan yang telah disukai lebih dari 100 ribu orang itupun mendapatkan banyak sekali pujian dari warganet. Banyak yang memuji suara merdu dari Fauzan saat sedang mengaji. 

Sementara yang lainnya berharap agar keluarga mereka ataupun orang-orang bisa terinspirasi dengan Fauzan. 

"Best, idaman. Ga berharap suka atau disukai sama fauzan , org aku udah emak emak. Tapi berharap anakku kelak seperti fauzan," tulis warganet. 

Dikenal karena Peran Antagonis, Ini Kabar Terkini Ziska Zella

"Subhanallah yag lain tiktok dengan lagu2 yg lagi viral,Klo fauzan dengan mengaji ...smga yg lain juga mengikuti," tulis warganet lainnya. 

"Maa Syaa Allah Tabarakallah semoga kita semua bisa Istiqomah di jalan Allah," tulis pengguna Instagram. 

Inspiratif, Perjalanan Fachri Al Bukhori Jadi SWJ Ambassador Termuda Potensial 2022

"Subhanallah enggak sia2 gua idol sama Fauzan Nasrul udh ganteng pintar ngaji lagi," tulis warganet. 

Rendy Kjaernett Diduga Selingkuh, Hard Gumay Pernah Singgung 4 Aktor Inisial R Kena Masalah di 2023
Talitha Curtis

Pesan Haru Talitha Curtis untuk Sang Ibunda yang Tak Diketahui Keberadaannya

Mantan bintang FTV, Talitha Curtis, kembali menjadi sorotan publik setelah membagikan kisah hidupnya yang penuh lika-liku.

img_title
VIVA.co.id
14 Desember 2024