Kristen Stewart Ungkap Pengalaman Jadi Lesbian Sejak Umur 21 Tahun
- Instagram/millvalleyfilmfest
VIVA – Aktris cantik Kristen Stewart semakin terbuka soal seksualitasnya. Wanita berusia 30 tahun ini telah mengumumkan bahwa ia merupakan seorang penyuka sesama jenis atau lesbian beberapa waktu lalu.
Namun, ia akhirnya mau buka-bukaan soal kehidupan seksualitasnya, di mana ia mengaku telah berkencan dengan seorang gadis di usia muda.
"Pertama kali aku berkencan dengan seorang gadis, aku langsung ditanya apakah aku lesbian," ucap bintang Panic Room itu, dikutip dari laman Daily Mail, Jumat, 6 November 2020.
"Dan itu seperti, 'Ya Tuhan, saya berumur 21 tahun,'" katanya.
Ternyata, kala itu ia tak suka dicap sebagai seorang lesbian. Bukan karena malu, tapi ia merasa tak perlu memberikan label pada dirinya sendiri untuk publik.
"Saya merasa mungkin ada hal-hal yang menyakiti orang yang pernah bersama saya. Bukan karena saya merasa malu menjadi gay secara terbuka, tetapi karena saya tidak suka memberikan diri saya kepada publik. Rasanya seperti pencurian," ujarnya.
Dia juga menambahkan bahwa dia sadar dia tidak terbuka tentang seksualitasnya saat itu. Apalagi ia pernah menjalin hubungan asmara dengan sejumlah pria, seperti Robert Pattinson, Michael Angarano dan mendiang Anton Yelchin.
Hubungan asmaranya dengan wanita yang pertama kali tercium media adalah dengan Alicia Cargile. Mereka berpacaran dari 2014 hingga 2016.
"Ini adalah periode waktu ketika saya agak cerdik. Bahkan dalam hubungan saya sebelumnya, yang jujur, kami melakukan semua yang kami bisa agar tidak difoto melakukan sesuatu, hal-hal yang tidak akan menjadi milik kami," jelas Kristen Stewart,
Setelah Alicia, dia juga diketahui menjalin hubungan asmara dengan Soko (2016), St Vincent (2016), Stella Maxwell (2016 hingga 2019) lalu Sara Dinkin (2018 hingga 2019). Saat ini ia sudah setahun menjalani hubungan asmara serius dengan penulis skenario Dylan Meyer.
"Jadi saya pikir tekanan tambahan untuk mewakili sekelompok orang, mewakili keanehan, bukanlah sesuatu yang saya pahami saat itu. Baru sekarang saya bisa melihatnya," kata dia.
Mantan bintang cilik itu juga berbicara mengenai pengalamannya memerankan karakter unik di layar. Karyanya yang paling terkenal adalah di Charlie's Angels.
Beberapa kali pertama saya memainkan karakter unik, saya belum terbuka sebagai lesbian. Saya tertarik pada cerita dan orang-orang karena suatu alasan, dan saya pikir, secara alami, saya mewakili apa yang saya perjuangkan," kata bintang Twilight itu.
:Menurut saya, penting bagi kita untuk mengambil peran yang berbeda dan berada di posisi orang lain untuk benar-benar mengembangkan diri kita sendiri," tutupnya.