Sidang Putusan Kasus Narkoba Vanessa Angel Digelar Kamis Ini

Vanessa Angel
Sumber :
  • Instagram @vanessaangelofficial

VIVA Vanessa Angel bersiap hadapi sidang putusan atas kasus penyalahgunaan narkotika yang menimpa dirinya pada persidangan Kamis, 5 November 2020 mendatang. Untuk itu, Kuasa Hukum Vanessa tengah menyiapkan strategi jitu usai membacakan dupliknya.

Roy Marten dan Amstrong Sembiring Sepakat untuk Perjuangkan Hal Ini

Sang Kuasa Hukum, Kemal Maruszama mengatakan, jika hasil putusannya tidak sesuai dengan yang diharapkan pihak Vanessa, kliennya itu jelas akan mengajukan banding.

“Yang pasti kalau hasilnya enggak sesuai, kami akan banding,” ujar Kemal saat ditemui di Pengadilan Negeri Jakarta Barat, Senin, 2 November 2020.

Jaksa Pilih Tidak Ajukan Pertanyaan saat Hakim Hadirkan Tom Lembong di Sidang Praperadilan

Sebelumnya, sidang Vanessa Angel kembali bergulir di Pengadilan Negeri Jakarta Barat kemarin

Sidang Vanessa Angel.

Photo :
  • VIVA/Andrew Tito
Tom Lembong Akan Dihadirkan di Sidang Praperadilan, Jaksa: Tak Ada Keharusan Tersangka Hadir

Dalam sidang ini, agenda sidang yakni duplik, atau jawaban kuasa hukum atas replik jaksa.

Kemal sendiri masih optimis bila vonis yang dijatuhkan nanti tak akan memberatkan kliennya.

Namun, bila nantinya Vanessa divonis lebih dari tuntutan jaksa, yakni lebih dari enam bulan. Maka, Kemal memastikan dirinya akan melawan.

”Kalau klien mengharapkan banding, kita harus dampingi dia sampai selesai,” ujarnya.

Hanya saja, terkait putusan akhir nantinya setelah vonis sidang, Kemal menyerahkan kepada Vanessa. Bila Vanessa memilih selesai, maka sebagai kuasa hukum, pihaknya mendukung.

Saat ini, menjelang putusan tiga hari lagi, Kemal menilai psikis Vanessa Angel terganggu. Ia masih tampak syok dan enggan jauh dari suami dan anaknya. Karena itulah, dirinya berharap putusan nantinya tak merugikan Vanessa.

Aktivis lingkungan dan tokoh Bangka Belitung, Elly Rebuin

Kasus Korupsi Timah, Saksi Ahli: Kerugian Negara Belum Jelas tapi Ekonomi Babel Sudah Hancur

Sidang kasus korupsi tata niaga timah dengan terdakwa Helena Liem dan Mochtar Riza Pahlevi kembali di gelar di PN Tipikor, Jakarta, Rabu, 20 November 2024.

img_title
VIVA.co.id
21 November 2024