VIDEO: Aksi Duta Sheila On 7 Ladeni Dewa 19 di Lapangan Bola

Aksi vokalis Sheila on 7, Duta di lapangan sepakbola
Sumber :
  • instagram.com/pakduta/

VIVA – Sheila on 7 selama ini dikenal sebagai band yang mumpuni menciptakan deretan hits ngetop hingga kini. Sejumlah tembang milik grup musik asal Yogyakarta tersebut tetap digemari penikmat musik dari berbagai generasi.

Viral Duta Sheila On 7 Foto Bareng Sang Putra saat Kondangan, Netizen Dibikin Salfok!

Namun, bagaimana kira-kira jika pemilik hattrick  penjualan album di atas 1 juta kopi itu tampil berlaga di lapangan sepakbola?

Ternyata hal tersebut bisa terjawab ketika sejumlah video di platform YouTube sempat menampilkan aksi personel Sheila on 7 mengolah si kulit bundar.

Netizen Terpana Lihat Pria Mirip Duta Sheila On 7: Duta Pergaulan Bebas Ini Mah

Seperti yang diunggah akun YouTube Avank Warakatak kala menyajikan aksi vokalis dan bassist Sheila on 7, Duta dan Adam bertanding dalam sebuah laga persahabatan melawan band legendaris lainnya, Dewa 19.

Baca juga: VIDEO: Aksi Duta Sheila on 7 Nyanyikan Lagu Hits Dewa 19

Lagi, Viral Duta Sheila On 7 Jadi MC Plus Nyanyi di Sebuah Kondangan

Momen lawas menarik yang diunggah itu pun sontak menarik perhatian warganet. Sebuah momen seru tentunya, saat 2 band papan atas Tanah Air bersaing di lapangan mini soccer.

“Duta Sheila on 7 maen bal-balan bareng personal Dewa. Acaranya menjelang EURO 2004 di lapangan Dik Doank,” tulis deskripsi dalam unggahan video tersebut.

Duta dan Adam bergabung dalam tim “D-backs” yang juga bermaterikan sejumlah mantan atlet nasional seperti Andrian Raturandang (tenis), Romi Chandra dan Andy "Batam" Poedjakesuma (basket).

Tak sangka, Duta rupanya menampilkan performa impresif dengan aksi gocek dan kecepatan dribling bolanya.

Yang cukup menarik perhatian pula, yakni gaya militan eks vokalis Dewa 19 Once Mekel yang terpilih sebagai pemain terbaik dalam pertandingan tersebut berkat gol-gol yang berhasil dilesakannya.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya