Reaksi Salmafina Sunan Ditanya Warganet Taqy Malik Akan Nikah Sore Ini
- dok. instagram @salmafinasunan
VIVA – Mantan suami Salmafina Sunan, Taqy Malik akan melepas status duda. Taqy akan menikah sore ini, Minggu, 18 Oktober 2020. Wanita yang akan dinikahi adalah wanita bercadar Serell Nadirah. Taqy dijadwalkan akan menikah pukul 15.30. Â
Seperti diketahui, Salmafina pernah menjadi istri dari Taqy Malik. Lalu, bagaimana reaksi Salmafina saat mengetahui kabar sang mantan suami akan menikah lagi?Â
Lewat akun Instagramnya, Salmafina memberikan reaksi ketika ada warganet yang menanyakan tanggapan Salma tentang rencana pernikahan Taqy Malik sore ini.
Tak disangka, pertanyaan warganet tersebut ditanggapi oleh Salmafina.Â
"Mantan suami mau nikah kk.. tanggapan kk gmna kk?" tanya warganet dalam postingan foto yang diunggah oleh Salmafina, Sabtu 17 Oktober 2020.
Melihat pertanyaan tersebut, ada satu warganet yang berkomentar solah mewakili jawaban Salma. "Saya mewakili Alma, bodo amat," tulis komentar salah satu warganet.Â
Dari perwakilan jawaban itu Salmafina ternyata langsung bereaksi. Dia membalas komentar tersebut dan mendukung jawaban 'bodo amat' yang dituliskan akun bernama @alifiafitrin dengan balasan, "@alifiafitrin terbaek," ditambah emoticon hati.Â
Seperti diketahui, kabar pernikahan Taqy Malik jadi sorotan setelah Taqy mengunggah sebuah undangan berwarna biru dengan tulisan namanya dan calon istrinya itu. Akad nikah keduanya ini akan digelar secara live melalui Instagram Taqy Malik.Â
"Bismillah," tulis Taqy pada postingan undangannya itu dengan emoticon hati dikutip VIVA, Minggu, 18 Oktober 2020.
Tak cuma Taqy Malik yang mengumumkan kabar bahagia akan menikah. Akun gosip Lambe Turah juga mengunggah momen ketika Taqy malik dan keluarga melangsungkan acara lamaran.Â
Hari ini, Taqy Malik dijadwalkan akan melangsungkan pernikahan dengan Serell di Sand Park Montigo Resort di Batam.