Sah! Nikita Willy Resmi Dinikahi Indra Priawan

Nikita Willy dan Indra Priawan.
Sumber :
  • Instagram @nikitawillyofficial94

VIVA – Pasangan selebriti Nikita Willy dan Indra Priawan menggelar pernikahan hari Jumat, 16 Oktober 2020. Akad nikah digelar secara live lewat akun instagram Bridestory mengingat protokol kesehatan.

Reaksi Nikita Willy Saat Issa Xander Akui Pengasuhnya Lebih Cantik dari Sang Ibu

Adapun H. Miftahur Rahman selaku penghulu dari KUA Makassar, Jakarta Timur memimpin akad nikah. Acara akad nikah diawali dengan lantunan ayat suci Alquran.

Baca juga: Mewah dan Penuh Haru BeginI Suasana Prosesi Malam Bainai Nikita Willy

Curhat Haru Nikita Willy, Lalui Detik-detik Mendebarkan Proses Persalinan Anak Kedua

Kemudian, Nelson Syamsir berperan sebagai wali nikah Nikita Willy. Ya, ayah Nikita, Henry Willy sudah meninggal dunia beberapa waktu lalu.

"Bismillahirrahmanirrahim, saya nikahkan dan kawinkan saudara ananda Indra Priawan Djokosoetono bin Chandra Soeharto. Saya nikahkan dan kawinkan ananda dengan keponakan saya yang bernama Nikita Willy binti Henry Willy Syam. Dengan satu set perhiasan emas seberar 75 gram bertahtakan berlian sebanyak 9 krat dan seperangkat alat salat dibayar tunai," ujar Nelson Syamsir terdengar terisak menahan tangis haru.

Masih Berjuang, Tante Indra Priawan, Mintarsih, Ajukan Bukti Ini ke Pengadilan Negeri

"Saya terima nikah dan kawinnya Nikita Purnama Willy binti Henry Willy Syam dengan mas kawin tersebut dibayar tunai," jawab Indra dengan tegas menjabat tangan Nelson Syamsir.

Suasana terlihat mewah dengan konsep adat Minangkabau, lengkap dengan iringan alunan alat musik saluang khas Sumatera Barat. Indra Priawan mengenakan pakaian adat Minangkabau yang telah dimodifikasi berwarna merah marun.

Begitu juga dengan Nikita Willy yang mengenakan suntiang di kepalanya membuat dia tampak mempesona. Baju kebaya yang dia kenakan tampak senada berwarna merah, sesuai dengan warna adat Minangkabau.

Baca juga: Menikah di Rumah di Hari Jumat Jadi Impian Nikita Willy Sejak Lama

Niki, begitu sapaannya, tampak cantik dan menawan dengan riasan wajah dan balutan kebaya merah rancangan Myrna Myura. Acara momen ijab qabul ini hanya dihadiri sekitar 30 undangan.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya