Jenguk Reza Artamevia, Keluarga Ungkap Kondisi Aaliyah dan Zahwa

Reza Artamevia
Sumber :
  • dok.ist

VIVA – Seorang perwakilan keluarga bernama Kamil menjenguk Reza Artamevia di Polda Metro Jaya, Sabtu malam, 5 September 2020. Kamil mengungkapkan belum banyak mengetahui kejadian yang menimpa pelantun hits ‘Berharap Tak Berpisah’ tersebut.

Sindiran Menohok Aaliyah Massaid ke Netizen yang Beri Hate Comment Kemesraannya dengan Thariq Halilintar

"Justru itu kita belum tahu. Saya perwakilan keluarga," kata Kamil di lokasi yang tiba sekitar pukul 22.15 WIB.

Kamil juga mengungkapkan kondisi kedua putri Reza, Aaliya Massaid dan Zahwa Rezi Massaid. Kedua gadis belia itu baik-baik saja.

Aaliyah Massaid Unggah Video Ciuman Usai Kepergok Jengkel Disentuh Thariq Halilintar

"Aaliyah sama Zahwa baik-baik aja ya, enggak ada masalah," ujar Kamil lagi.

Baca juga: Deretan Kontroversi Reza Artamevia Hingga Terjerat Kasus Narkoba

Kepergok Kamera! Momen Aaliyah Massaid Jengkel Disentuh Thariq Halilintar

Seperti diketahui, Reza Artamevia ditangkap oleh jajaran Polda Metro Jaya karena diduga terlibat kasus penyalahgunaan narkotika. Namun, belum diketahui ditangkap dimana.

Kepala Bidang Humas Polda Metro Jaya, Kombes Yusri Yunus membenarkan terkait penangkapan Reza Artamevia yang merupakan mantan istri almarhum Adjie Massaid. Reza diamankan dengan barang bukti sabu.

Namun, ia belum bisa menyampaikan secara jelas kapan dan dimana Reza ditangkap. “Iya (diamankan). Karena narkoba,” kata Yusri pada Sabtu, 5 September 2020.

Polda Metro Jaya akan merilis mengenai kasus yang kembali menjerat Reza itu hari Minggu, 6 September 2020 pukul 10 pagi. Sebelumnya, Reza juga terciduk kasus narkoba dengan Gatot Brajamusti tahun 2016 lalu.

Thariq Halilintar

Dituding Belum Bisa Move On dari Fuji, Ini Jawaban Thariq Halilintar

Baru-baru ini, Thariq Halilintar ketahuan meninggalkan jejak digital di unggahan Instagram Aisar Khaled, seorang YouTuber asal Malaysia yang tengah dekat dengan Fuji.

img_title
VIVA.co.id
18 Desember 2024