Terjerat Kasus Narkoba, Video TikTok Reza Artamevia Jadi Sorotan

Reza Artamevia
Sumber :
  • instagram.com/rezaartameviaofficial/

VIVA – Sebelum ditangkap oleh jajaran kepolisian, Reza Artamevia sempat eksis di media sosialnya selama beberapa hari belakangan. Terakhir kali, pada tanggal 28 Agustus 2020 untuk pertama kalinya dia mengunggah video TikTok.

Daftar Pemain Timnas Indonesia Buat ASEAN Cup 2024 Dirilis, Warganet: New Generation

Ternyata mantan istri almarhum Adjie Massaid itu kesenangan main TikTok. Dia mengajak salah satu sahabatnya.

“First time for Tiktok! ‘not bad laaah... for the new beginner’ kata sahabat saya @almafilia yang ngotot banget ‘menghasut’ saya hari ini harus jadi tiktoknya sampai dibawain kaos tie dye segala biar seragam, hehehe. Enggak deng, hasutannya berjasa kok bikin saya berkeringat dan langsung hilang 2 kilo (lebay!) hahaha,” tulis Reza Artamevia.

Presiden Prabowo Setuju Pemindahan Tahanan Terpidana Narkoba Bali Nine

Namun, kini pelantun hits ‘Berharap Tak Berpisah’ itu tak bisa lagi eksis main Tiktok karena sedang dalam pemeriksaan.

Kepala Bidang Humas Polda Metro Jaya, Kombes Yusri Yunus membenarkan terkait penangkapan Reza Artamevia yang merupakan mantan istri almarhum Adjie Massaid.

41 Tersangka Perdagangan Orang Diringkus Polda Jatim, Ada yang Dijual Jadi PSK

Namun, ia belum bisa menyampaikan secara jelas kapan dan dimana Reza ditangkap. “Iya (diamankan). Karena narkoba,” kata Yusri pada Sabtu, 5 September 2020.

Menurut dia, barang bukti yang diamankan dari tangan Reza Artamevia saat ditangkap yaitu sabu.

Reza Artamevia.

Akan tetapi, Yusri belum bisa menjelaskan secara rinci jumlah sabu yang disita tersebut.

“Sabu. Polda Metro (yang menangkap),” ujarnya.

Maka dari itu, videok Tiktok Reza jadi sorotan kekecewaan warganet karena dia kembali terciduk kasus narkoba. Sebelumnya, dia juga diamankan dengan kasus sama dengan Gatot Brajamusti tahun 2016 lalu.

"Ya Allah teteh kenapa lagi," kata warganet. "Kenapa harus make sih," tulis warganet.

"Masuk lagi y," ungkap warganet. "Teteeehh.. beritanya bener kah?," tanya warganet sedih.

"Why mbak why," tulis warganet lainnya.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya