Luna Maya Alami Cedera

Luna Maya
Sumber :
  • Instagram @lunamaya

VIVA – Aktris, model dan pembawa acara Luna Maya mengalami patah tulang metatarsal. Kabar ini diungkapkan Ari Lasso lewat akun Instagram @ari_lasso. Ari berharap Luna segera sembuh dan menjalani kegiatan seperti biasanya

Gegar Otak Akibat Kecelakaan Mobil, Penglihatan Aurelie Moeremans Blur

"GWS Kak @lunamaya yg lg cedera metatarsal fracture, dikarenakan kisah dan kejadian yg kurang keren ...LOL. Speedy recovery biar bisa ngebut n ngakak lagi #arilasso #gwsLunaMaya," tulis Ari.

Unggahan Ari ditanggapi oleh mantan kekasih Reino Barack dan Ariel NOAH itu. Ia menyinggng soal kejadian keren yang dimaksud Ari dalam unggahannya.

Liburan Mencekam Luna Maya di Los Angeles, Dari Romantis ke Darurat Akibat Kebakaran  

"Hemmm yang keren itu apaa yaa??? @ari_lasso," tulis Luna.

"kena angin sawahhhh Kakkk," jawab Ari Lasso.

Luna Maya Ngaku Menyerah dengan Maxime Bouttier Gara-gara Hal Ini

Dikutip dari berbagai sumber, metatarsal merupakan salah satu bagian tulang pembentuk kaki. Metatarsal berada di bagian tengah. Fungsi metatarsal adalah sebagai penyokong tubuh dan menjaga keseimbangan.

Luna Maya ataupun Ari Lasso tidak menyebutkan penyebab atau kronologi soal cedera tersebut.

Lewat instagram story, Luna mengunggah video yang memperlihatkan kakinya yang diperban. Luna menuliskan harus beristirahat untuk sementara waktu.

"I need to slow down," ujar Luna.

Baca juga: Curhat Luna Maya, Banyak Kerjaan Dibatalkan Gara-gara Virus Corona

Sementara itu, netizen mendoakan kesembuhan untuk Luna Maya. Mereka ingin Luna Maya kembali tertawa lepas seperti dalam foto yang diunggah Ari Lasso.

"Lekas sehat queen kesayangan semua orang," tulis netizen.

"Aduuhh mudah2an gpp ys kak," kata netizen kepada Luna Maya.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya