Ashanty Sekeluarga Umumkan Pindah ke Bali

Ashanty.
Sumber :
  • reporter

VIVA – Ashanty mengumumkan lewat akun Instagram kalau dia akan pindah dan menetap di Bali. Dia dan keluarganya berencana akan terbang ke Pulau Dewata karena rumah yang ada di sana sudah lama tak diperhatikan.

Duka Mendalam, Ashanty Kenang Perjuangan Benny Laos Untuk Rakyat Maluku Utara

"Mau ke Bali dulu yaaa, kasian rumahnya sudah setahun ngga ditengok. Mau tinggal di sana dulu sementara, dan udh 6 bulan lebih nggak naik pesawat, biasa tiap minggu pasti naik buat kerja atau apa pun," tulis istri Anang Hermansyah itu.

Baca Juga: Ashanty Ancam Tak Restui Aurel Hermansyah Menikah, Ada Apa?

Kesaksian Ashanty Soal Sosok Benny Laos Cagub Maluku Utara yang Meninggal Dunia

Wanita berdarah Jawa-Arab-Prancis itu mengungkapkan rasa senang namun juga khawatir. Hal ini dikarenakan dia sudah lama tak bepergian dengan pesawat karena pandemi virus corona atau COVID-19.

Oleh karena itu, dia menyarankan kepada warganet untuk selalu menerapkan protokol kesehatan di mana pun dan kapan pun.

Ashanty Lulus Ujian Kualifikasi S3, Anang Hermansyah: Gak Bisa Pakai Embel-embel Artis Harus Belajar

Anang Hermansyah dan Ashanty.

"Rasanya antara seneng tapi ya masih takut, semoga aman yaa sampai disana dengan selamat... yg penting tetep ikutin protokol kesehatan yaa kalau pd mau pergi2....," tutup ibunya Arsy dan Arsya Hermansyah itu.

Seperti diketahui, Ashanty dan Anang Hermansyah punya rumah mewah yang tak jauh dari Garuda Wisnu Kencana (GWK), Bali. Dari lantai dua saja dapat melihat patung GWK, sehingga hanya butuh waktu beberapa menit untuk sampai ke sana.

Rumah tersebut juga dilengkapi rooftop di lantai tiga. Bahkan ada satu kamar besar yang bisa muat sampai 10 orang. Pada tahun 2018 lalu, Aurel Hermansyah, putri sulung Anang memang pernah mengatakan bahwa dia sudah tak sabar untuk tinggal di rumah tersebut.

Dian Sastrowardoyo,Maia Estianty dan Ashanty

5 Artis Indonesia yang Terlahir dari Keturunan Pahlawan, Dian Sastrowardoyo-Maia Estianty

Hari Pahlawan yang diperingati setiap tanggal 10 November menjadi momentum bagi seluruh rakyat Indonesia untuk mengenang jasa para pahlawan yang telah gugur

img_title
VIVA.co.id
10 November 2024