Nikita Mirzani Sudah Siapkan Wasiat untuk Ketiga Anaknya
- VIVA/Nuvola Gloria
VIVA – Meski terlihat cuek dan selalu membuat kehebohan, Nikita Mirzani ternyata sudah punya rencana panjang dalam hidupnya. Dia diketahui sudah mempersiapkan surat wasiat. Jika tak berumur panjang, dia menyatakan bahwa harta kekayaannya diserahkan kepada keluarga dan sahabatnya Fitri Salhuteru.
Hal ini dikarenakan Fitri yang akan mengasuh ketiga anak Nikita, yakni Laura, Azka dan Arkana, jika Nikita meninggal dunia. Nikita mengungkapkan itu kepada Boyen dalam sebuah video.
Baca juga:Â Ketimbang Nikah, Nikita Mirzani Pilih Kumpul Kebo
"Harta gue, selain ke keluarga akan gue kasih juga ke Kak Fitri," ujar nyai, begitu sapaannya kepada Boyen lewat kanal YouTube Ekomando belum lama ini.
Nikita Mirzani dan Fitri Salhuteru memang berteman akrab. Keduanya sudah seperti kakak-beradik. Anak-anak mereka juga sudah bersahabat sejak kecil.
Nikita mempercayakan sebagian hartanya dikelola oleh Fitri karena mengingat masa depan ketiga anaknya kelak.
"Ya buat anak-anak kalau mereka udah dewasa (hartanya)," ungkap wanita berdarah Minang-Betawi itu.
"Jadi, maaf-maaf ni ya. Kalau udah enggak ada umur, udah disiapin buat anak-anak?" tanya Boyen menegaskan.
Baca juga:Â Hal Ini Buat Gofar Hilman Nyaman Dengan Nikita Mirzani
"Ada, ada banyak. Kita kan enggak pernah tau umurnya sampai mana," jawab mantan istri Sajad Ukra tersebut.
Nikita menjelaskan bahwa hak asuh ketiga anaknya juga diserahkan kepada Fitri Salhuteru. Ya, Nikita dan Fitri juga menjalankan bisnis bersama selain hubungan mereka yang layaknya keluarga.
"Tiga anak gue itu memang hak asuhnya ada di Kak Fitri. Jadi ketika gue misalnya enggak tau pulang dari sini meninggal, dia yang sudah ngatur," tutur Nikita Mirzani.