Aktris Gone With the Wind, Olivia de Havilland Meninggal di Usia 104

Olivia de Havilland
Sumber :
  • iMDb

VIVA – Olivia de Havilland, peraih dua Piala Oscar dan bintang terakhir yang bertahan dari film Gone With the Wind, meninggal dunia di usia 104 tahun.

Coran Tower di Bekasi Ambruk, Satu Orang Tewas dan 5 Luka-luka

Aktris legendaris itu meninggal pada Minggu karena sebab alamiah di kediamannya di Paris, demikian pernyataan publisis sang aktris Lisa Goldberg kepada CNN. De Havilland sudah tinggal di Paris selama lebih dari enam dekade.

De Havilland muncul sebagai bintang di era film klasik, pertama sebagai pasangan romantis Errol Flynn dalam karya seperti Captain Blood dan The Adventure of Robin Hood, serta sebagai Melanie Hamilton Wilkes di film Gone With the Wind (1993), yang dianggap sebagai film paling banyak menghasilkan keuntungan sepanjang masa saat masa menyesuaikan dengan inflasi.

2 Pemuda Tewas usai Pesta Miras Oplosan di Teras Gedung SD Mojokerto

Di akhir tahun 1940-an, Olivia de Havilland menjadi salah satu aktris layar lebar paling top. Tapi, perannya di luar layar dalam tuntutan hukum terhadap Warner Bros., mungkin menjadi pencapaiannya yang paling diingat di Hollywood.

Tahun 1943, de Havilland menuntut studio itu setelah perusahaan itu mencoba memperpanjang tujuh tahun kontraknya yang akan segera habis. Di bawah studio itu, para aktor akan diskors tanpa bayaran jika menolak peran, dan waktu skors ditambahkan dalam kontrak mereka.

Kondisi Penegakan Hukum era Prabowo Dinilai Baik, Menurut Indikator Politik

Kemenangan atas tuntutan hukum de Havillan pada akhirnya membantu mengubah kekuatan dari studio-studio besar di era itu menjadi mega-selebriti dan kekuatan agensi artis seperti hari ini.

"Para aktor Hollywood akan selamanya berutang budi kepada Olivia," kata teman dan lawan main de Havilland Bette Davis yang menulis biografinya, The Lonely Life.

My French Film Festival

Nonton Film Prancis dengan Sentuhan Seni Khas di My French Film Festival 2025

My French Film Festival merupakan ajang yang didedikasikan untuk merayakan keberagaman dan keunikan sinema Prancis dengan menghadirkan berbagai karya.

img_title
VIVA.co.id
27 Januari 2025