Mandra: Omas Mau Berjuang Tanpa Menyusahkan Orang

Mandra.
Sumber :
  • VIVA/Aiz Budhi

VIVA – Komedian sekaligus artis senior Omas Wati atau yang akrab disapa Mpok Omas meninggal dunia pada Kamis malam, 16 Juli 2020. Omas menghembuskan napas terakhirnya di rumahnya, di kawasan Cimanggis, Depok, Jawa Barat.

Anaknya Tak Lolos Casting Lantaran Jumlah Followersnya Dikit, Mandra: Apa Urusannya?

Kepergian Omas tentu saja menarik perhatian banyak masyarakat dan juga artis. Sederet artis tampak mengunggah ucapan belasungkawa ke akun media sosial mereka.

Baca Juga: Riwayat Penyakit Omas, Asma, Diabetes hingga Sakit Paru-paru

Mandra Heran Putrinya Ditolak Casting Gara-gara Followers Sedikit

Semasa berkarier di dunia hiburan Tanah Air, Omas mampu membuat banyak masyarakat terhibur dengan gaya lawakannya yang khas.

Kakak dari Omas Wati, yakni Mandra mengungkapkan bahwa Omas adalah sosok yang mau berjuang tanpa menyusahkan orang lain.

Pedas! Mandra Sindir Orang yang Berebut Warisan: Gak Bikin Kaya, Malah Bangkrut!

Baca Juga: Kronologi Omas Meninggal, Sudah Tak Mau Dibawa ke Rumah Sakit

Pelawak Omas Wati.

“Dia itu mau berjuang tanpa menyusahkan orang,” ucap Mandra dikutip dari acara Insert Pagi, Jumat, 17 Juli 2020.

Mandra juga memohon agar semua kesalahan dan dosa yang pernah dilakukan oleh adiknya itu bisa dimaafkan.

“Semoga almarhum kalau punya salah dosanya dimaapin, dan saya juga sekaligus ingin mengucapkan mohon maaf andai kata ada kata atau perilaku yang bikin orang sakit hati. Saya ucap mohon maaf, mohon maaf, mohon maaf,” kata Mandra.

Sementara itu, komedian Elly Sugigi juga mengungkapkan bahwa dirinya merasa kehilangan karena kepergian Omas. Elly menyebut Omas sebagai seorang mentor dan guru.

“Sangat kehilangan sebagai mentor dan guru saya, di lokasi syuting saya sering diajarin Mpok Omas,” kata Elly Sugigi.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya