Billy Syahputra Cemburu, Vicky Prasetyo Kirim DM ke Amanda Manopo

Billy Syahputra
Sumber :
  • reporter

VIVA – Billy Syahputra tampak geram saat mengetahui kalau Vicky Prasetyo diam-diam telah mengirim pesan kepada Amanda Manopo. Vicky mengirim pesan kepada Amanda melalui Direct Message (DM) di Instagram.

Terpopuler: Pajero Sport Bikin Bingung, Raffi Ahmad Pakai Patwal

Saat menjadi bintang tamu dalam acara Okay Bos, Amanda mengatakan bahwa Vicky Prasetyo sempat mengirim pesan kepadanya.

“Tadi aku baru ngecek DM, terus tiba-tiba ternyata kak Vicky nge-DM. Ada buktinya," kata Amanda Manopo.

Pesan Penting Prabowo di Munas Konsolidasi Kadin Indonesia

Kemudian, Raffi Ahmad yang menjadi pembawa acara dalam program tersebut membacakan DM yang dikirim Vicky kepada Amanada.

“Hei Amanda yang cantiknya tidak pernah surut nanti kamu guest di Okay Bos ya. Ih pas aku tahu dari creative aku senang banget. Sampai ketemu nanti ya, semoga bumi mengantarkan perpijakan untuk kamu ketemu aku,” kata Vicky kepada Amanda dalam pesan tersebut.

Hartanya Ditaksir Puluhan Triliun! Begini Cara Raffi Ahmad Kumpulkan Kekayaannya

Amanda pun menjelaskan kepada Billy bahwa pesan dari Vicky itu tidak ia balas. Billy yang juga hadir dalam acara tersebut pun menegur Vicky. Ia mengatakan bahwa Amanda Manopo sedang dekat dengan dirinya

“Lu ngapain DM-DM bor, lu kan tahu kalau Amanda lagi deket sama Billy Syahputra," ujar Billy.

Namun, Vicky justru mengatakan akan berhenti nge-DM Amanda, jika Amanda sudah memiliki kekasih.

“Gue akan berhenti nge-DM dia atau mengejar dia kalau ada satu jawaban 'tolong jangan lakukan itu karena dia milik gue dan gue akan jaga dia'," kata Vicky.

Tapi, Billy tak terima dan meminta Vicky berhenti mengirim DM kepada Amanda Manopo.

“Stop untuk ngabar-ngabarin Amanda atau DM-DM Amanda karena Amanda Manopo sudah punya Billy Syahputra," ujar Billy.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya