Disebut Halu, Nabila Putri Unggah Bukti Sudah Menikah di Perth

Nabila Putri.
Sumber :
  • Instagram @nabilabylla

VIVA – Nama presenter Nabila Putri tengah ramai diperbincangkan warganet dan menjadi bahan pemberitaan banyak media. Nabila membuat kehebohan setelah mengunggah potret ke Instagram pribadinya @nabilabylla. Dalam potret tersebut, Nabila terlihat cantik mengenakan gaun pernikahan berwarna putih. 

Picu Halusinasi, Penyakit Otak Misterius Serang Kaum Muda di Kanada

“Jumat 2019, ada yang bulat tapi bukan tekadmu, tapi tekadnya yang datang menghadap orang tuaku dan berjanji akan selalu membahagiaku seumur hidupnya. Yang lagi pada Jumatan jangan sebut sebut namaku lagi ya," tulis Nabila Putri sebagai keterangan dalam unggahannya itu.

Mengunggah foto dengan mengenakan gaun pernikahan, membuat banyak warganet berpendapat bahwa Nabila Putri sudah menikah. Untuk komentar-komentar dari warganet, Nabila pun mengunggah Instagram story pada Jumat, 29 Mei 2020. Dalam Instagram story tersebut Nabila menegaskan bahwa dirinya memang sudah menikah pada 2019 lalu.

Disindir Halu Bandingkan DO Giring dengan Bill Gates, PSI Merespons

Dalam video di Instagram story pribadinya itu, Nabila mengatakan bahwa tingkah warganet sangat lucu karena telah menyebut dirinya halu saat mengunggah foro pernikahan.

“Netizen aku lucu-lucu banget lho. Masa aku share foto nikahan, aku dibilang halu. Hah,” kata Nabila dikutip VIVA pada Sabtu, 30 Mei 2020.

Seorang Ibu di Gowa Cungkil Mata Putrinya demi Pesugihan

Kemudian, untuk membuktikan bahwa dirinya sudah menikah, Nabila pun menunjukan sebuah cincin yang melingkar di jari manisnya.

“Terus ini apa? Ini apa? Yang aku lakukan ditahun 2019 itu apa?,” kata Nabila sambil tertawa.

Tidak berhenti sampai di situ, Nabila juga tampak mengunggah foto saat dirinya melangsungkan pernikahan. Nabila memberi keterangan dalam unggahan fotonya tersebut dengan mengatakan bahwa dirinya melangsungkan pernikahan di Perth, Australia.

“Timeflies we married in Perth," tulis Nabila.

Ilustrasi halusinasi.

Mendengar Suara Tuhan Usai Minum Antibiotik

Pria berusia 50 tahun mengalami gejala mania akibat mengkonsumsi antibiotik. Ia bahkan sampai mengalami halusinasi pendengaran bahwa Tuhan sedang berbicara.

img_title
VIVA.co.id
8 Februari 2022