Ikut Berduka, Kareena Kapoor Unggah Foto Bersama Aktor Life of Pi

Irrfan Khan.
Sumber :
  • Instagram @irrfan

VIVA – Irrfan Khan meninggal dunia di usia 53 tahun di Mumbai akibat infeksi usus besar dan mengidap tumor neuroendokrin. Sebelum kepergiannya, aktor ternama itu sempat syuting film terakhir, Angrezi Medium bersama artis Bollywood, Kareena Kapoor.

Happy Birthday Kareena Kapoor! Simak 5 Film Terbaik Sang Bollystar

Kareena Kapoor yang memainkan peran pembantu di film tersebut tak mempermasalahkannya. Dijelaskan ke NDTV pada bulan lalu, ia mau mengambil peran itu semata-mata untuk bisa bermain bersama aktor senior Irrfan Khan. Dalam wawancaranya, ia juga tak segan mengaku sebagai penggemar aktor Life of Pi itu.

"Tentu saja (saya penggemarnya). Saya rasa ide utama untukku ikut di film itu hanya untuk bermain peran dengannya," kata Kapoor.

10 Artis Bollywood Disorot, Nikah Beda Agama dengan Pasangannya

Ia juga mengatakan bahwa sangat menyenangkan bisa bekerja sama dengan Irrfan dalam sebuah film. Banyaknya aktor ternama yang turut tampil di film tersebut juga menjadikan pertimbangan baginya.

"Lihat saja para pemain film itu. Saya sangat senang bisa ditemani Radhika, Irrfan, dan Dimple. Sungguh luar bisa," tuturnya.

5 Potret Rumah Mewah Kareena Kapoor Khan

Untuk mengenang kepergian aktor Slumdog Millionaire itu, klan keluarga Kapoor itu menggungah foto kebersamaannya di akun instagram. Ia berharap agar Irrfan bisa tenang di sisi-NYA.

"Momen itu (di film) sangat berharga, pak. Semoga tenang di sisi-NYA," tulisnya di keterangan foto tersebut.

Film box office India, Kabhi Khushi Kabhie Gham (2001).

Penampilan Terkini Pemeran Film Hits India Kabhi Khushi Kabhie Gham (2001), Kareena Kapoor

Kabhi Khushi Kabhie Gham (Kadang Senang, Kadang Sedih) yang juga dikenal dengan inisial K3G, merupakan salah satu film termahal dan terlaris di India.

img_title
VIVA.co.id
19 Januari 2024