Salman Khan Batal Nikah 5 Hari Sebelum Hari H, Gara-gara Gak Mood
- instagram.com/beingsalmankhan
VIVA – Bukan hanya Nicholas Saputra yang pernah gagal nikah di masa lalu. Aktor Bollywood Salman Khan ternyata memiliki pengalaman serupa.
Produser Sajid Nadiadwala, filmmaker yang sudah lama berkolaborasi dengan Salman Khan mengungkap, pada tahun 1999, aktornya pernah kabur dari rencana pernikahan hanya lima atau enam hari sebelumnya.
"Salman pernah mau menikah di tahun 1999. Dia sudah punya pacar, aku masih harus mencarinya untuk diriku sendiri. Ulang tahun ayah Salman itu pada 18 November dan kami memutuskan untuk menikah di hari yang sama," tutur sang produser, dilansir dari Hindustan Times.
Semua persiapan sudah dilakukan. Undangan pun sudah disebar, namun mendadak, Salman Khan membatalkannya.
"Semuanya sudah siap, bahkan undangan sudah disebar. Hanya lima aau enam hari sebelum hari pernikahan, Salman bilang, 'Aku gak mood,'" kenangnya.
Tak hanya itu, Salman Khan bahkan mencoba memengaruhi produsernhya ini untuk kabur di hari pernikahannya.
"Dia datang ke pelaminan di pernikahanku lalu berbisik, 'Ada mobil di luar, ambil, dan kaburlah,'" serunya.
Sajid tidak menyebut nama pasangan yang akan dinikahi Salman Khan. Namun di masa lalu, sempat santer kabar bahwa Salman Khan akan menikahi aktris Sangeeta Biljani,
Dalam acara bincang-bincang Koffee with Karan, Salman Khan menyebut, pernikahannya gagal karena tunangannya ketahuan selingkuh.
"Aku tak siap dengan hubungan apapun dan komitmen yang serius saat ini," ujar Salman Khan dalam acara tersebut.
Kehidupan pribadi Salman Khan memang sering jadi sorotan. Dia pernah diisukan menjalin hubungan dengan Katrina Kaif selama beberapa tahun dan pernah juga dikabarkan mengencani penyanyi Iulia Vantur.