Taylor Swift Bagi-bagi Uang Rp48 Juta untuk Fans yang Terdampak Corona
- Instagram/taylorswift
VIVA – Penyanyi Taylor Swift membantu para penggemarnya dengan memberikan uang US$3 ribu (Rp48,8 juta) untuk para penggemarnya yang kesulitan sejak virus corona atau COVID-19 mulai mewabah.
Dikutip dari laman People, Rabu, 26 Maret 2020, Taylor Swift menyumbangkan uang itu ke beberapa penggemarnya yang menyatakan tengah mengalami kesulitan keuangan, salah satunya Samantha Jacobson.
Ia menerima sumbangan US$3 ribu setelah menulis di Tumblrnya bahwa dia tidak memiliki pekerjaan dan penghasilan. Ia juga kebingungan untuk membayar tagihannya. Jacobson tidak bekerja setelah tempat kerjanya ditutup karena pandemi virus corona.
“Tidak memiliki pekerjaan, tidak ada penghasilan, tidak ada cara untuk membayar tagihan saya," kata Jacobson.
"Saya kaget, saya hanya terdiam. Saya tidak bisa mempercayai seseorang yang saya idolakan dan cintai dan hormati begitu lama, telah menjangkau dengan kemurahan hati seperti itu," sambungnya.
Menurut Jacobson, Taylor Swift menawarkan untuk membantu meringankan beban keuangan yang sedang dihadapinya melalui Twitter. Sebagai penggemar Swift selama 13 tahun, ia mengatakan bahwa ini pengalaman yang luar biasa.
"Perjalanan yang ajaib dan luar biasa. Saya sangat bersyukur bahwa dia mencintai kita seperti kita mencintainya. Dia selalu memeriksa kita dan dia membuatku merasa sangat dicintai dan sangat penting," katanya.
Selain Jacobson, pengguna Twitter lain bernama India juga menyampaikan kalau ia baru saja menerima US$3 ribu dari Swift.
"Saya benar-benar tidak akan pernah bisa membalas tindakan baiknya. Jangan pedulikan jumlahnya," kata penggemarnya.
"Ini adalah contoh sederhana bahwa perubahan kecil dapat benar-benar berdampak pada orang lain. Saya merasa dianggap penting. Terima kasih, Taylor Swift," sambungnya.