Dianggap Sepelekan Corona, Eks Artis Disney Dihujat Habis-habisan
- Instagram/vanessahudgens
VIVA – Vanessa Hudgens jadi sorotan karena membuat komentar yang dianggap tidak sensitif di tengah pandemik virus corona. Aktris film High School Musical ini membuat Instagram Story pada Senin waktu AS lalu dan jadi kontroversi.
"Bahkan jika semua orang terinfeksi (corona), ya, semua orang kan akan mati yang mana itu mengerikan, tapi tak terhindarkan?" katanya.
Pada Selasa, 17 Maret 2020, Vanessa Hudgens pun kembali ke Instagram dan menyebut bahwa komennya keluar dari konteks.Â
"Ini waktu yang menggila, gila, gila dan aku sedang di rumah mengisolasi diri dan aku harap kalian juga melakukannya. Ya, aku tidak bermaksud untuk menyepelekan situasi ini, aku di rumah," serunya.
Baca Juga: Vanessa Hudgens Makin Sering Pamer Foto Seksi Sejak Putus
Setelah memberikan klarifikasi, mantan aktris Disney yang kini berusia 31 tahun ini meminta maaf lewat akun Twitter-nya. Ia merasa bersalah karena banyak orang yang tersinggung karena komentarnya.
"Aku sadar kata-kataku tidak sensitif dan tidak pantas di situasi negara kita dan dunia ini sekarang. Ini menjadi teguran keras untukku, lebih dari apapun. Aku berharap semua orang selamat dan sehat selama waktu yang gila ini," tuturnya.
Sebelumnya, pada Senin lalu, Vanessa Hudgens mengungkapkan pendapatnya soal virus corona yang semakin mewabah. Komentar kontroversial itu pun langsung menyebar di Twitter dan mendapat reaksi keras dari warganet.Â
Mereka menyebut jika pesan Vanessa Hudgens mengerikan dan kejam. Setelah Vanessa meminta maaf, sejumlah warganet memaklumi, sejumlah lainnya masih mengkritik sang aktris yang dianggap tidak peka.