Idris Elba Foto Bareng Istri PM Kanada Sebelum Positif Corona
- Instagram/idriselba
VIVA – Beberapa hari sebelum Idris Elba dan Sophie Grègoire Tredeau didiagnosis positif virus corona atau COVID-19, keduanya tampak berfoto bersama dalam acara galang dana di London. Foto kebersamaan keduanya itu sontak membuat banyak orang berspekulasi akan penularan virus mematikan itu.
Dikutip dari laman People, Elba mengumumkan hasil tes yang menyebut bahwa ia positif corona pada hari Senin kemarin. Elba dan istri PM Canada Justin Trudeau itu tampak terlibat dengan sekelompok orang lainnya di acara penggalangan dana WE Day yang berlangsung di SSE Arena, Wembley, London, pada Rabu, 4 Maret 2020 lalu.
Keesokan harinya, Sophie membagikan foto bersama Idris Elba di Instagram miliknya. Tak beberapa lama, Elba mengaku harus menjalani tes untuk virus corona tersebut karena merasa telah kontak dengan orang lain yang telah positif corona, namun ia tak menyebut apakah itu Sophie.
Diketahui, SophieTrudeau didiagnosis positif corona pada Jumat lalu dan dipaparkan secara resmi oleh pemerintah setempat.
"Tidak ada gejala yang kurasakan. Saya mengecek karena saya sadar telah kontak dengan seseorang yang positif corona. Mereka dinyatakan positif pada hari Jumat dan saya langsung mengisolasi diri dan mengecek serta mendapatkan hasilnya hari ini," ujarnya dalam video di akun twitternya.
Aktor tersebut pun meminta para penggemarnya untuk melindungi diri dan orang lain dari virus corona jenis baru itu. Sebab, virus tersebut sangat mudah menyebar dan berisiko memicu gangguan pernapasan.
"Sekarang saatnya berpikir untuk social distancing, mencuci tangan. Di samping itu, banyak orang yang tidak menunjukkan gejala dan menyebarkannya dengan mudah. Jadi ini waktunya untuk mencuci tangan dan menjaga jarak. Jika kamu merasa sakit dan merasa harus dicek virus corona, atau telah terpapar, maka segera lakukan sesuatu. Itu sangat penting," tambahnya.
Idris Èlba menambahkan bahwa semua orang harus bekerjasama untuk menghentikan penyebarannya. Ia pun berjanji akan tetap memberikan kabar terbaru mengenai kondisinya.
"Tapi sejauh ini, kami merasa baik-baik saja," ungkapnya yang merekam video itu di rumah bersama istrinya, Sabrina Dhowre.