Soal Kado Ulang Tahun untuk Fairuz, Rey Utami: Nanti Dibilang Gimmick

Pablo Benua dan Rey Utami
Sumber :
  • reporter

VIVA – Rey Utami diketahui beberapa waktu yang lalu, tepatnya pada tanggal 6 Maret 2020, mengunggah sebuah surat yang  berisi ucapan selamat ulang tahun untuk Fairuz A Rafiq.

Kerja Keras Rey Utami dan Pablo Benua Raih Penghargaan Bergengsi

Pablo mengatakan bahwa langkah yang dilakukan Rey untuk memberi ucapan selamat ulang tahun untuk Fairuz adalah tindakan yang baik untuk mendoakan sesama umat Islam.

“Sesama umat Islam kita harus saling mendoakan. Ketika seseorang berulang tahun ya diucapkan. Hal yang wajar lah itu sebagai umat Islam. Enggak ada hubungannya lah sama kasus. Islam itu indah,” kata Pablo Benua di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Senin, 9 Maret 2020.

Profil Rey Utami yang Dinobatkan Artis Terkaya di Indonesia, Kalahkan Raffi Ahmad dan Ayu Ting Ting

Kepada awak media, baik Pablo ataupun Rey kompak menjawab bahwa mereka merasa jika nanti menyiapkan kado untuk Fairuz, akan dituduh nyogok atau hanya gimmick semata.

“Entar kita siapin kado dibilangnya mau nyogok lagi,” kata Pablo. “Nanti dibilangnya gimmick-gimmick apa,” kata Rey menambahkan.

Asisten Rey Utami Diduga Bongkar Perselingkuhan Pablo Benua: Dibeliin Mobil-Rumah

Rey Utami juga menjelaskan bahwa dirinya selalu terus membuka pintu silaturahmi dengan Fairuz. Rey mengatakan bahwa sesama saudara muslim tidak boleh lama-lama berseteru.

“Iyalah itu harus dibuka terus (silaturahmi) kan kita saudara muslim enggak boleh lama-lama berseteru. Dalam hadis saja kan lewat dari tiga hari berseteru itu dosa. Jadi harus memperbaiki hubungan,” kata Rey Utami.

Farhat Abbas

Bukan Cuma Denny Sumargo, Farhat Abbas Juga Polisikan Pablo Benua

Farhat Abbas melampirkan barang bukti berupa rekaman video TikTok serta surat somasi.

img_title
VIVA.co.id
20 November 2024