Aming Ungkap BCL Temukan Ashraf Tak Sadarkan Diri dengan Mulut Berbusa

Bunga Citra Lestari atau BCL di makam Ashraf Sinclair.
Sumber :
  • VIVA/Nuvola Gloria

VIVA – Tanpa ada tanda-tanda menderita penyakit, aktor sekaligus suami Bunga Citra Lestari, Ashraf Sinclair meninggal dunia akibat serangan jantung. Ashraf meninggal pukul 04.51 di Rumah Sakit MMC, Jakarta Selatan.

Shawn Mendes Hadiri Salat Jumat di Masjid New York University, Agama Sang Bintang Bikin Penasaran

Kepergian yang begitu mendadak itu pun membuat banyak orang merasa tak percaya. Terutama sang istri BCL.

BCL dan Ashraf diketahui sebagai pasangan selebriti yang jauh dari gosip. Mereka juga selalu tampak harmonis dan kompak. Karena itu, rasa sedih yang mendalam tentu dialami oleh BCL.

Shawn Mendes Bikin Heboh Hadiri Salat Jumat di Masjid New York University

Sahabat BCL, Aming mengungkap bagaimana pelantun Aku Wanita itu merasa terpukul dengan kepergian suaminya.

"BCL bilang, Aming gue gimana ni Ming. Kata Aming lu gak sendiri," kata Aming di Studio Pagi Pagi Happy, Jakarta, Rabu 19 Februari 2020.

Kocak! Chant Man Utd 'Oh Manchester is Wonderful' Bergelora di Indonesian Idol

Usai Ashraf Sinclair dimakamkan pada Selasa sore dan BCL serta seluruh keluarga kembali ke rumah, BCL kembali curhat kepada Aming.

"Unge semalam juga cerita, gue enggak bisa tidur di kamar, karena gue lihat semua, lihat bagaimana Ashraf meninggal. Jadi tadi malam Unge enggak tidur di kamarnya," ungkap Aming.

Aming juga mengungkapkan kalau Ashraf baru saja kembali dari New York. Setelah itu, ia sempat olahraga pada Senin malam. Kemudian, ia sempat bercanda dengan BCL yang habis pulang setelah mengisi program Indonesian Idol.

"Minta bikinin mi juga. Habis itu Ashraf tidur sebentar. Terus Unge ke toilet bersihin make up, ganti baju bersih-bersih, cek-cek kerjaan di WA, pas balik lagi dibangunin 'yang, yang', kan panggilnya 'yang', udah enggak bangun.  Mulut nya berbusa," kata Aming.

BCL

Peringati 5 Tahun Ashraf Sinclair Meninggal Dunia, BCL Ungkap Hal Bikin Haru

Diungkap BCL, lima tahun bukan waktu yang sebentar. Maka dari itu, kini Noah sudah tumbuh besar dan bisa mengenakan baju milik mendiang sang ayah.

img_title
VIVA.co.id
20 Februari 2025
img-logo
img-logo

Bantu kami untuk memperbaiki kualitas siaran TvOne dengan mengisi survey berikut