Film Kedua Akan Dibuat, Clift Sangra 'Didatangi' Suzzanna
- reporter
VIVA – Film Suzzanna: Santet Ilmu Pelebur Nyawa telah dipastikan akan segera diproduksi pada pertengahan tahun 2020. Sebelum rencana ini diumumkan, ternyata suami mendiang Suzzanna, Clift Sangra mendapat firasat khusus.
Tepat sebelum judul resmi film kedua Suzzanna ini dirilis, Clift mengaku sempat bermimpi dirinya bersama dengan Suzzanna berada di lokasi syuting. Hal itu semakin membuat Clift yakin jika film Suzzanna akan kembali dibuat.
"Saya sama Suzzana sama-sama ada di satu lokasi pembuatan film, kita lagi syuting bareng. Saya enggak tahu. Pokoknya itu dalam mimpi saya tandanya seperti itu," kata Clift di kawasan Menteng, Jakarta Pusat, Kamis, 30 Januari 2020.
Benar saja, setelah mimpi itu, Clift langsung mendapat telepon dari produser film Suzzanna Sunil Soraya yang memintanya untuk segera datang ke Jakarta. Namun, ia belum diberitahu jika kedatangannya ini untuk pengumuman film kedua Suzzanna.
"Tiba-tiba kemarin dipanggil sama Pak Sunil, mengenai apa juga saya enggak tahu, baru dikasih tahu tadi pagi. Jadi semua surprise, dirahasiakan," katanya.Â
Setibanya di Jakarta, firasat Clift pun terbukti. Ia akhirnya tahu jika Soraya Intercine Films akan kembali membuat film Suzzanna.
"Jadi mimpi tadi ada pemberitahuan buat saya bahwa film ini akan dibuat," katanya.
Film Suzzanna: Santet Ilmu Pelebur Nyawa merupakan film kedua yang mengangkat kisah horor Indonesia dengan tokoh utama Suzzanna. Film pertama yang berjudul Suzzanna: Bernapas Dalam Kubur berhasil memperoleh lebih dari tiga juta penonton.