Meggy Kiwil Meradang Disebut Istri Kedua yang Egois

Kiwil dan Meggy.
Sumber :
  • Instagram/meggykiwil

VIVA – Meggy Wulandari, istri kedua komedian Kiwil, tengah jadi sorotan. Belum lama ini dia curhat lewat media sosial soal perilaku romantis sang suami.

Kiwil Buka Suara Usai Disebut Mantan Istri Lalai Beri Nafkah hingga Telantarkan Anak

"Setelah sekian lama, pertama kalinya syuting ditemani suami sampe ke dalam acara pun ditemani. Sepanjang jalan pertama kalinya bicara dari hati ke hati tentang banyak hal. Terucap kata-kata ikhlas untuk kebahagiaanmu karena Allah SWT. Subhanallah," tulis Meggy Wulandari di Instagram pribadinya, beberapa hari lalu.

Postingan tersebut pun ramai dikomentari warganet. Salah satu yang mencuri perhatian adalah ketika seorang pengguna Instagram menilai bahwa istri kedua seyogyanya memang tak banyak menuntut.

Di Balik Senyumnya, Kiwil Ternyata Sedang Berjuang Melawan Dua Penyakit Berat

"Istri kedua itu nggak perlu banyak nuntut jgn egois," kata seorang netizen.

Tak tinggal diam, Meggy pun membalas. "Apa yg mau di tuntut mba apa??waktu?? cm dia yg bisa atur ga ada yg bisa atur lalu apa harta uang??? siang malem sy sibuk urus anak cari duit bantu suami, egois yg manaaaaaa," sergahnya.

Dituduh Selingkuh dengan Kiwil, Wanita Ini Murka akan Laporkan Venti Figianti

Netizen lain juga ikut berkomentar. Serupa dengan sebelumnya, sebagai istri kedua, Meggy disebut egois.

"Kenapa ya kebanyakan istri kedua egois. Kalo suaminya misalkan dekat perempuan lain dia kebakaran jenggot. istri pertama mah santai aja," demikian tulis @indrapratama900.

Meggy membalas komentar tersebut. Tanpa menjelaskan konteksnya secara rinci, Meggy mengatakan, hanya mengingatkan sang suami agar tak lagi berbuat dosa.

"Kalo mampu sy pun santai sy larang krn kasian secara Finacial dan secara lahir batin belum mampu sy ingatkan suami spy ga berbuat dosa lbh byk lg," 

Sebelumnya, ramai diisukan pernikahan Meggy dan Kiwil sedang tak harmonis. Meggy sendiri tak menampik jika hubungannya dengan sang suami 'aneh tapi nyata.' 

Meski begitu, Meggy tak mau buru-buru bercerai. Ia mengaku banyak mendapat dukungan dari teman-temannya untuk tetap kuat dan mempertahankan rumah tangganya. Bagi Meggy, anak-anak juga menjadi salah satu faktor ia tetap bertahan.

"Aku sama suamiku biasa aja. Dari dulu memang seperti itu, memang unik, aneh tapi nyata. Orang kalau lihat kok kayak enggak rumah tangga lagi ya, masing-masing banget ya, tapi memang masih rumah tangga, masih suami istri,” katanya.

“Kalau ketemu, bagus ya, enggak lupa sama anak-anak, apalagi yang masih kecil. Jadi kalau saya pribadi, ya udahlah, mau gimana lagi, mau diapain lagi, ya udah jalanin aja," lanjut istri Kiwil tersebut di Tendean, Jakarta Selatan, Senin, 27 Januari 2020.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya