Emilia Clarke Dipaksa Bugil di Depan Jason Momoa saat Game of Thrones

Emilia Clarke
Sumber :
  • HBO

VIVA – Pandangan Emilia Clarke terhadap adegan bugilnya di season 1 Game of Thrones kini berubah. Jika dulu Emilia Clarke membela serial itu saat dikritik karena terlalu banyak adegan telanjang pada tahun 2017, kini, Emilia blak-blakan mengungkap apa yang dirasakannya ketika melakoni adegan tersebut.

Emilia Clarke menyebut, dia merasa tertekan saat harus melakukan adegan seks tanpa busana di depan layar Game of Thrones. Emilia meyakini dirinya bahwa dia ingin tegas mengutarakan apa yang ingin dan tak ingin dilakukan.

"Aku lebih mahir dengan apa yang nyaman buatku dan apa yang aku mau lakukan," katanya dalam podcast Armchair Expert bersama Dax Shepard, dikutip TIME.

"Aku pernah berantem di lokasi sebelumnya, kayak, 'Tidak, aku tetap pakai kain (baju),' tapi mereka malah bilang, 'Kamu enggak mau mengecewakan fans Game of Thrones, kan,' dan aku juga sangat kesal,'" Clarke menambahkan.

Baca Juga: Emilia Clarke: Saya Tak Bisa Tidak Membela Daenerys Targaryen

Tak hanya itu, Emilia Clarke juga menyebut bahwa alasan lain di balik adegan bugil tersebut adalah minimnya pengalaman saat syuting. Sadar masih jadi anak baru, Emilia Clarke mengaku tak bisa berbuat banyak.

"Aku tak punya arah saat season satu serial ini. Aku tak tahu apa yang ku lakukan, aku tak tahu apa-apa," katanya.

"Aku tak pernah ada di lokasi syuting seperti itu sebelumnya, apalagi di lokasi syuting dengan kondisi telanjang seluruh badan di depan orang-orang itu. Aku tak tahu kenapa aku harus melakukannya. Aku tak tahu apa yang diharapkan. Aku tak tahu yang kalian inginkan, dan aku tak tahu apa yang aku inginkan," serunya lagi.

Selain Idris Elba dan Tom Hanks, Kristover Hivju juga Positif Corona

Aktris 33 tahun itu menegaskan, dia tak tahu apa yang dilakukannya sepanjang season satu serial hit HBO tersebut.

"Terlepas dari telanjang atau tidak, aku merasa sepanjang season satu aku pikir aku tak pantas meminta apa pun dan aku tak pantas butuh apa pun sama sekali."

Daftar Pemenang SAG Awards 2020, Parasite Menang Film Terbaik

Emilia Clarke pun berterima kasih pada Jason Momoa yang saat itu jadi lawan mainnya. Jason disebut mengurus semua hal yang tak bisa diatasinya. 

Di season pertama Game of Thrones, Emilia Clarke sebagai Daenerys melakukan adegan panas dengan Khal Drogo yang dibintangi Jason Momoa. 

Ini Para Pemain Serial Lord of the Rings, Ada Bintang Game of Thrones
Fabien Frankel

Fabien Frankel Gabung di Prekuel Game of Thrones

Penulis Game of Thrones telah mengumumkan, Febian Frankel akan bergabung di prekuel serial tersebut.

img_title
VIVA.co.id
16 April 2021