Keluar Wamil, G-Dragon Disambut 3000 Penggemar
- Xsportsnews
VIVA – Kwon Ji Yong atau G-Dragon hari ini telah menyelesaikan tugas wajib militernya selama dua tahun. G-Dragon diketahui menjalani wajib militernya sejak 27 Februari 2018. Dia bertugas di Divisi Infanteri ke-3 di Cheorwon, Provinsi Gangwon.
Leader BigBang ini langsung menemui para penggemar dan media yang sudah berkumpul menunggunya. Ternyata, jumlah penggemar yang menunggunya mencapai lebih dari 3000 orang.
Dikutip ari Mothership, ribuan penggemar itu dilaporkan menyaksikan pria berusia 31 tahun tersebut keluar dari fasilitas di Yongin, Provinsi Gyeonggi. Para penggemar juga menyambutnya dengan hangat sambil memegang flyer bertuliskan, “One Of A Kind GD Ji Yong”.
One Of A Kind adalah nama tur tunggal dan dunia pertama G-Dragon, yang konon menggambarkan gaya musik dan kepribadiannya. G-Dragon diketahui masih menggunakan pakaian militer, saat keluar dari fasilitas di Yongin, Provinsi Gyeonggi dan memberikan salam hormat kepada ribuan orang yang sudah menantinya.
Berkalung bunga, G-Dragon juga membungkuk dan berterima kasih kepada semua orang yang sudah mendukungnya. G-Dragon berterima kasih kepada para penggemar karena telah menunggu dan berjanji untuk bekerja keras di masa depan.
“Saya sudah kembali setelah menyelesaikan dinas militer saya. Terima kasih telah menunggu saya dan datang menemui saya hari ini. Saya akan kembali ke pekerjaan semula, dan saya akan bekerja keras,” kata dia.
Dia juga terlihat berlinang air mata ketika melihat begitu banyak penggemar yang datang untuk menyambutnya. Setelah itu, G-Dragon pulang untuk bertemu keluarganya seperti yang terlihat dalam foto yang beredar secara online.
Ayah G-Dragon yang melihatnya tiba di rumah pun langsung memberikan hormat kepada sang anak. Terlihat sang ibu dan saudara perempuannya juga menyambut penuh suka cita. Setibanya di rumah, G-Dragon juga terlihat menggedong seekor kucing.